Lainnya

10 Iklan Paling Aneh Tapi Ampuh Meningkatkan Penjualan

Iklan adalah, segala pesan yang berhubungan dengan promosi untuk barang maupun jasa. Bagi anda yang sering menonton televisi, kata iklan tentunya sudah tak asing lagi. Apalagi dengan kemajuan zaman seperti sekarang ini, berbagai iklan menarik pun dibuat untuk menarik pelangan. Namun tidak jarang loh, ada iklan yang dibuat justru terlihat aneh. Bahkan meski aneh iklan tersebut ternyata ampuh untuk meningkatkan penjualan mereka. Tak jarang iklan aneh tersebut bahkan menjadi tren dikalangan masyarakat. Iklan apa saja kah itu? langsung saja kita simak dibawah ini

Iklan Axis-iritology

GSM axis bisa dibilang sering membuat iklan yang aneh namun lucu. Salah satu iklan aneh dari axis adalah iklan seri irytology. Meski begitu iklan ini bisa dibilang cukup sukses. bahkan ada beberapa seri dari iklan axis iritology ini. Mulai dari iritology no 36 (sukijan/maha guru irit), iritology no 54 (cekrek cekrer) sampai iritology no 72. Seri iritology no 72 ini, menceritakan seorang cowok yang sedang mencari pacarnya. Cowok tersebut sempat mencari pacarnya di kantin dnegan panggilan “Yang beb…Yuuuh, yang beb”. Anehnya lagi, mungkin karena pulsanya tidak mencukupi cowok ini nelpon memakai bahasa singkat singkat. Contohnya seperti ha el ad bb q g dst? Artinya halo ada bebebku disitu?. Iklan axis yang satu ini bisa dibilang aneh tapi yahud abis.

Axis- the legend of hap

Iklan aneh lainnya dari axis adalah tentang HAP. Siapa sih yang tidak tahu tentang kisah perjuangan si Hap ini. Jadi isi dari iklan ini adalah, tentang ambisi HAP yang pengen jadi kipper dengan segala upayanya. Iklan yang satu ini bisa dibilang cukup aneh, namun sangat kocak dan menarik. Hap-hap tangkap, tangkap.

Iklan bukalapak- permohonan maaf CEO bukalapak.com

Tentunya anda sudah tahu, siapa pemenang hati masyarakat selama hari belanja online nasional 2015? . Yaps jawabannya adalah bukalapak. Nah hal inilah yang membuat perusahaan ini, kemudian membuat iklan yang cukup aneh, namun sangat absurd. Iklan tersebut diberi judul permintaan maaf sang CEO. Jadi ceritanya CEO bukalapak, meminta maaf pada perusahaan-perusahaan. Hal ini karena, bukalapak telah membuat kinerja karyawannya menurun, karena sibuk belanja online.

Hansaplas koyo-begini cara menjaga koyo agar tetap hangat

Iklan lainnya yang tak kalah aneh adalah iklan dari hansaplas koyo. Jadi ceritanya ada pembeli yang membeli koyo disebuah warung. Namun anehnya untuk menjaga koyo tersebut tetap hangat, penjualnya membakar/memanggang koyonya sampai hangus. Meski aneh iklan ini bisa dibilang cukup lucu dan ampuh meningkatkan penjualan.

Kartu AS-Kimmy, aku ngak punya pulsa

Iklan dari salah satu perusahaan operator ternama indonesia ini, bisa dibilang cukup aneh. Jadi iklan ini bertemakan drama ala korea. Iklan ini juga dibintangi oleh pelawak sule. Yang aneh dari iklan ini adalah ketika, si cowok galau karena Kimmy namun yang muncul adalah malah sule.

SAP-Run live with SAP Motorcycle

SAP (systemanalyse und programmentwicklung), salah satu perusahaan perangkat lunak bisnis terdepan. Dalam iklannya, perusahaan ini memberikan pengandaian yang cukup aneh. Pengandaian tersebut mengenai penggunaan alat bisnis mereka. Menengok iklan bisnis motor itu, membuat anda jadi berandai-andai jika bisnis kita bisa sebrutal itu dengan satu jari saja.

Tori..tori…tori cheese cracker

Tory Cheese cracker adalah salah satu yang memiliki iklan yang aneh. Hal ini karena, banyak yang bilang iklannya gak nyambung sama produk yang ditawarkan. Namun meski aneh, banyak orang yang menganggapnya sebagai hiburan dan lucu abis. Hal inilah yang membuat iklan ini sangat ngetren dan produknya sendiri jadi terkenal

Frisian flag purefarm coconut delight-train station

Saat pertama kali melihat iklan ini, siapa yang terpikir bahwa perusahaan sengaja mematikan suara omongan dalam iklan. Bahkan tujuannya hanya untuk penasaran, dan dilombakan?. Dilihat berkali-kalipun iklan ini bisa dibilang aneh. Meski begitu iklan ini cukup sukses membuat penjualan susu tersebut meningkat.

Ramayana department store-keren hak segala bangsa(semua orang berhak ganteng)

Iklan yang satu ini bisa dibilang cukup absurd dan aneh. Bagaimana tidak, jika iklan ini berkampanye “keren hak segala bangsa”. Namun meski begitu iklan ini menang besar untuk membuktikan hipotesis itu. Apapun orangnya, jenis ekonominya dan tempatnya semua berhak dan bisa menjadi keren. Budaya yang bertabrakan ini, membuat Ramayana ini sukses terlihat aneh, kocak, keren, salut, sekaligus menampar orang yang menontonnya

Mie sedap-ayamku mana?

Siapa yang tak tahu iklan yang satu ini. iklan mie sedap ini juga sangat melegenda dikalangan anak muda. Terutama dikalangan para komiker. Iklan ini bercerita tentang anak yang saying pada ayamnya. Namun ketika dia pulang sekolah secara aneh ayamnya hilang. Lalu sang ibu pun berkata “Sudah makan dulu sana, ada mie sedap ayam special tu”. Dengan kesuksesan iklan ini, mie sedap saat ini bisa dibilang sebagai mie yang paling terkenal saat ini.

Djarum 76- Kuberi satu permintaan?

Iklan aneh yang satu ini bisa dibilang cukup melegenda. Bahkan iklan ini sempat menjadi headline periklanan di Indonesia. Iklan ini bercerita tentang penampilan sesosok jin yang keluar dari lampu ajaib. Kemudian dia memberikan satu permintaan kepada yang menggosok lampu tersebut. Iklan ini bisa dibilang cukup aneh karena ini iklan rokok tapi ceritannya tidak begitu nyambung dengan produknya. Namun meski begitu iklan ini sangat populer. Bahkan sudah ada dalam beberapa episode.

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Yang Menarik di Bulan Ini

To Top
×