Peluang Usaha

5 Ide Bisnis Kreatif di Dunia Pendidikan

Menjadikan bidang pendidikan sebagai potensi bisnis, memang bukan hal yang baru. Namun, potensi meraup keuntungan dari bidang pendidikan ini tidak banyak dilakukan oleh masyarakat. Hal ini dikarenakan, mereka lebih tertarik menjalankan bidang usaha lain seperti fashion dan waralaba yang lebih terlihat menjanjikan dibandingkan bidang pendidikan. Padahal kenyataannya, bisnis di bidang pendidikan juga bisa memberikan keuntungan yang lebih besar jika ditekuni dengan baik. Bisnis di bidang pendidikan memang identik dengan bimbingan belajar, namun ketahuilah bahwa bisnis di bidang pendidikan juga memiliki ide kreatif lainnya yang sangat menjanjikan. Bagi Anda yang berminat untuk mulai membuka usaha sendiri, terutama usaha di bidang pendidikan. Yuk, simak ide bisnis kreatif di dunia pendidikan yang bisa Anda bangun berikut ini.

  1. PAUD (Pendidikan Anak Usia Dini)

PAUD merupakan salah satu bisnis yang bisa Anda geluti. Namun, untuk bisa menjalankannya Anda harus memiliki partner kerja yang banyak. Oleh sebab itu, ajaklah beberapa teman yang bisa bekerja sama dengan beberapa pihak untuk menjalankan program PAUD. Namun, pilihlah teman yang berpendidikan baik di bidang PAUD agar dapat mengembangkan program dan lembaga pendidikan PAUD bersama.

  1. Stationary

Selain bisnis yang bergerak di bidang pengajaran dan pendidikan, Anda juga bisa memanfaatkan peluang bisnis dengan membuka stationary untuk keperluan sekolah yang membutuhkan berbagai macam alat tulis. Bahkan, Anda tidak hanya bisa menyasar target sekolahan saja namun juga pekerja kantoran yang membutuhkan peralatan kantor. Semakin lengkap produk yang Anda jual dengan beragam variasi mulai dari segi merek, kualitas, maupun harga. Maka, akan semakin tinggi pula minat para konsumen untuk berbalanja di toko stationary Anda.

  1. Jasa Antar Jemput Anak Sekolah

Karena alasan sibuk, ada sebagian orang tua yang tidak bisa mengantar jemput anak-anaknya ke sekolah. Melihat kondisi seperti ini, Anda bisa memanfaatkannya sebagai peluang bisnis jasa antar jemput anak sekolah. Untuk mulai menjalankan bisnis jasa antar jemput anak sekolah, Anda akan membutuhkan modal berupa mobil yang layak pakai dan sanggup menampung hingga 10 hingga 15 anak sekolah untuk sekali jalan. Bisnis yang satu ini cukup menghasilkan keuntungan yang lumayan besar, karena modal lain yang diperlukan hanya bahan bakar dan tenaga sopir saja. Jangan lupa, ikuti tiga kunci suksesnya yaitu keamanan, kedisiplinan dan keselamatan bagi anak-anak sekolah yang menumpang. Dengan demikian, bisnis Anda akan berjalan dengan lama dan dipercaya.

  1. Toko Seragam Sekolah

Selain alat tulis, kebutuhan lain yang tidak kalah pentingnya bagi pelajar adalah seragam sekolah. Melihat permintaannya yang cukup banyak, maka Anda bisa memanfaatkannya sebagai lahan bisnis dengan membuka toko seragam sekolah. Anda bisa menjual berbagai macam seragam sekolah mulai dari SD, SMP, SMA, hingga Mahasiswa. Peluang usaha lain yang bergerak di bidang sejenis adalah menerima pesanan seragam dengan model dan tema sesuai permintaan para konsumen. Semakin variatif jenis kain dan model  seragam yang Anda buat, maka akan semakin tinggi kemungkinan bisnis Anda berlangsung lama karena konsumen percaya bahwa toko Anda bisa menyediakan kebutuhan mereka secara lengkap.

  1. Kursus Bahasa Asing

Kemampuan berbahasa asing menjadi keterampilan yang wajib dimiliki untuk melamar pekerjaan, salah satunya kemampuan berbahasa Inggris. Bagi Anda yang memiliki kemampuan di bidang bahasa asing, maka menjalankan bisnis kursus bahasa asing adalah pilihan yang tepat. Kemungkinan besar bisnis ini akan berjalan dan bertahan relatif lama, mengingat bahwa masyarakat terhadap pengajaran dan pendidikan bahasa asing semakin meningkat. Untuk menjalankannya, Anda bisa mengajak rekan atau kerabat yang memiliki keterampilan serupa di bidang bahasa asing untuk turut berpartisipasi sebagai tenaga pengajar.

Itulah 5 ide bisnis kreatif di dunia pendidikan. Kebutuhan anak sekolah yang semakin hari semakin komplek, tentu hal ini harus Anda sadari sebagai salah satu peluang yang mampu memberikan ide bisnis untuk berkecimpung di dunia pendidikan. Dengan pokus dan peka terhadap kebutuhan konsumen yakni pelajar atau mahasiswa sebagai sasaran pemasaran, maka bisnis Anda akan lebih spesifik dalam menyediakan produk yang dibutuhkan. Hal ini tentu menjadi sebuah kekuatan bisnis dan keunggulan kompetitif, dibandingkan bisnis pesaing yang kemungkinan membuat bisnis Anda lebih dikenal oleh konsumen. Bahkan, bisnis yang Anda bangun akan berhasil mendapatkan loyalitas mereka. Semoga berhasil!

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Yang Menarik di Bulan Ini

To Top
×