Bisnis Online

Cara Menambah Followers Agar Naik Dalam Sebulan

Pada era perkembangan teknologi digital yang sangat cepat, membuat banyak manusia selalu bergantung pada gadget dan sosial media yang mereka miliki. Sosial media menjadi tempat untuk mengekspresikan diri mereka dalam bidang apapun. Manusia seakan dapat menggengam dunia dengan sosial media. Nah, salah satu sosial media yang paling banyak digandrungi masyarakat adalah instagram. Dalam instagram banyak orang berlomba-lomba untuk mengunggah foto yang paling menarik agar dilihat oleh banyak followersnya.

Memiliki followers banyak adalah salah satu kebanggaan tersendiri oleh sebagian orang. Banyaknya followers juga akan menghasilkan keuntungan seperti tawaran endors, promot, dan lainnya. Untuk akun bisnis, followers juga sangat bermanfaat sebagai sasaran cakupan promosi bisnis. Nah, jika anda juga berkeinginan untuk menambah followers akun sosial media, anda dapat menerapkan cara di bawah ini:

Mencantumkan Tagar

Hal yang paling sederhana dan aman adalah mencantumkan tagar di setiap postingan anda. cara ini adalah cara yang paling mudah untuk digunakan. Cantumkan beberapa hastag atau tagar yang menurut anda akan banyak dicari oleh orang. Jangan lupa mencantumkan tagar yang sesuai dengan foto yang anda unggah. Dengan mencantumkan tagar, orang akan lebih mudah menemukan anda.

Akan tetapi, kelemahan cara ini adalah memerlukan waktu yang banyak untuk mengunggah satu foto. Sebab, anda harus mengetik beberapa hastag di setiap fotonya. Tak menjadi masalah, terkadang jika seseorang menemukan foto anda dan menganggap postingan anda menarik secara tidak langsung mereka akan me-repostnya. Dari respost inilah satu persatu orang akan mengikuti  anda. Terlebih lagi jika yang merepost adalah orang yang terkenal. Anda akan mendapatkan banyak followers.

Share Ke Media Sosial Lainnya

Jika anda memiliki akun yang baru menetas, anda wajib membagikannya ke media sosial lainnya yang anda miliki. Misalkan anda dapat menyingkronkan instagram anda dengan twitter, facebook, atau akun lainnya. Nah, jika anda telah menyingkronkan akun  anda, secara tidak langsung saat anda memposting sebuah foto akan muncul ke media sosial lainnya.

Dari cara inilah anda dapat mempromosikan akun baru anda lewat akun media sosial lainnya yang jangkauannya lebih luas. Sehingga orang-orang dapat menemukan anda.

Endorse Dan Promote

Cara ini dapat digunakan oleh akun instagram bisnis. Nah jika anda saat ini memiliki akun bisnis yang baru menetas, anda dapat menerapkan cara ini. Carilah selebgram yang dapat anda gunakan sebagai sasaran untuk mempromosikan akun anda. Jika anda masih terbilang akun baru dan hanya memiliki budget yang pas-pasan, anda dapat mencari selebgram yang biaya endorse dan promotenya terjangkau. Jangan langsung mencari sasaran selebgram yang biaya endorsnya tinggi, hal ini untuk menghemat biaya yang dikeluarkan.

Mengunggah Foto Unik Dan Menarik

Cara keempat ini dapat anda lakukan untuk menarik perhatian banyak orang. Sebagian orang akan sangat mudah tertarik pada foto-foto yang sedang trend. Terlebih lagi para remaja saat ini banyak sekali yang mengikuti alur trend.

Nah, anda dapat mengambil kesempatan ini untuk ikut memasang foto yang menarik dan unik. Seringlah memposting foto yang menarik agar banyak orang yang dapat menemukan anda. Semakin banyak orang yang menyukai foto menarik yang anda posting, semakin banyak pula followers baru yang muncul di notifikasi anda.

Tulis Caption Menyentuh

Nah, ini adalah cara terakhir yang dapat menambah follower pada akun sosial media. Jika anda pandai membuat kata-kata, anda dapat menambahkan caption yang menyentuh. Pastinya caption yang anda tulis harus berkaitan erat dengan foto yang anda unggah. Semakin bagus caption yang anda tulis, semakin banyak orang yang melirik dan mengikuti anda.

So, itulah beberapa cara untuk menambah followers pada akun media sosial selama satu bulan. Menambah followers tidak harus dilakukan dengan cara berbayar selagi kita ingin usaha dan bersabar, anda akan mendapatkan hasil maksimal. jangan lupa untuk menggunakan media sosial sebagai tempat untuk berkarya!follo

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Yang Menarik di Bulan Ini

To Top
×