Bisnis Online

Ini Nih Cara Meraup Dollar Dari Youtube?

Ini Nih Cara Meraup Dollar Dari Youtube? – Anda mungkin sering wara wiri di situs berbagai video satu ini? atau anda mungkin memiliki akun dan sering mengupload video di situs ini?. Jika iya tentunya anda sangat mengenal konten – konten yang ada di situs youtube.com. kontennyapun beragam mulai dari video lucu, unik, aneh hingga film.  Siapa yang tak kenal dengan youtube di era yang super canggih seperti ini. beberapa orang bahkan menjadikan situs berbagi video tersebut sebagai tempat mengumpulkan pundi – pundi keuangan. Pengunggah video youtube disebut dengan nama youtuber.

Tak jarang penonton yang tertarik akan video yang diunggah akan menlike atau mendislike, tak jarang juga memberi komentar bahkan mensucriber akun youtuber yang mengunggah video. Penghasilan youtuber tentu saja berasal dari iklan yang terpasang pada video mereka. semakin banyak yang mengview maka semakin banyak pula uang yang dikumpulkan.  Bagi anda yang tertarik untuk mencari penghasilan dari situs youtube ada baiknya menyimak langkah – langkah berikut ini:

  • Buat akun dulu

Langkah pertama untuk menghasilkan uang dari youtube ialah membuat akun di situs tersebut. anda bisa menggunakan akun gmail yang nantinya akan tersinkronisasi dengan akun youtube anda. Dengan cara ini bila anda mendapatkan komentar atau pesan maka anda bisa mendapatkan notifikasi di email anda.

  • Rajinlah mengunggah video anda

Langkah selanjutnya ialah mengupload video anda secara rutin paling tidak anda memiliki 100 – 200 video dalam akun youtube. Pastikan video anda original dan tidak mengandung unsur sara.  Video yang anda upload bisa beragam mulai musik, tips dan trik hingga pengalaman anda. Akan lebih baik bila anda mengupload hal yang anda kuasai atau digemari. Kebanyakan youtuber memulai dari hobi sebab jika anda menikmati pekerjaan anda maka video yang dihasilkan pun tidak setengah hati. Anda juga bisa mengupload video tentang hal – hal yang sedang ngetren atau menjadi viral di masyarakat.

  • Daftarkan google adsense

Selanjutnya daftarkan akun anda ke google adsense. Bila anda diterima maka video anda akan menampilkan iklan yang nantinya akan menjadi sumber pendapatan anda.

  • Share and share

Jangan lupa untuk mempromoikan kun youtube anda untuk menghimpun viewer. Anda bisa mengshire video anda di sosial media seperti facebook, twitter, instagram dan lain sebagainya.  Jangan lupa kualitas gambar video anda juga mempengaruhi minat penonton. Gunakan kamera yang mumpuni sehingga gambar yang dihasilkan juga jelas. Bila ada kata – kata yang tidak umum digunakan seperti istilah kesehatan dan bidang keilmuan lainnya maka sertakan note agar penonton memahami. Cek pula audio anda agar suara yang dihasilkan jelas dan tersampaikan sesuai makna yang anda jabarkan.

Bila anda mengambil video di situs lainnya jangan lupa untuk menyertakan alamat sumber video agar terhindar dari pelanggaran hak cipta. Anda juga perlu mengikuti video – video yang sedang ngetren dan memberikan beberapa komentar untuk menjalin pertemanan sesama youtuber.

  • Kolaborasi

Untuk meningkatkan subcriber dan jarang beberapa youtuber saling bekerja sama untuk mendongkrak viewer. Anda pun bisa melakukan hal yang sama dengan youtuber yang telah memiliki nama sebelumnya. Anda juga bisa meminta saran dari youtuber yang telah berpengalaman untuk perkembangan video anda.

Mungkin ada awalnya akan sulit untuk menghasilkan uang dari youtube namun jika anda sabar dan gigih maka tidak mungkin anda juga bisa menjadi youtuber berpenghasilan besar seperti pewdiepie. Akunnya telah disubcriber hingga 50 juta akun dan dinobatkan sebagai youtuber berpenghasilan terbesar di dunia.

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Yang Menarik di Bulan Ini

To Top
×