Bisnis Online

Jangan Anggap Remeh Bisnis Online!Buktinya Mereka Ini Sukses Tuh

Bisnis online masih dianggap sebelah mata oleh beberapa orang.  Padahal disisi lain taka da yang tak mungkin di dunia ini jika anda mau berusaha keras. Biarpun berbasis online, hanya bertatap muka melalui layar smartphone namun banyak bisnis online mampu menghasilkan keuntungan yang  tak bisa dibilang sedikit. Bbeberapa kisah sukses dari pebisnis online berikut ini mungkin bisa menginspirasi anda. Gak percaya? Coba deh simak ulasannya dibawah ini!

Habibie Afsyah

Walau mengalami keterbatasan fisik namun ia tak pernah menyerah untuk meraih kesuksesan. Sedari muda Habibie telah mengidap muscular dystrophy yang mengakibatkan pelemahan dibeberapa bagian tubuh seperti leher, lengan hingga kaki. Ia lahir pada tanggal 6 Januari 1988 di Jakarta dan merupakan putra bungsu dari 8 saudara. Sejak duduk dibangku SMP putra dari pasangan  H. Nasori Sugianto dan Hj. Endang Setyati memang senang bermain computer. Setelah lulus SMA ia pun bertolak ke Singapura demi belajar internet marketing. Kursus singkatnya ini bahkan dibiayai dari hasil penjualan mobil kesayangan kedua orang tuanya.

Penjualan pertamanya di Amazon mendapatkan nilai hingga US$24 untuk game PS3. Setelah itu ia terus melakukan pengiklanan walau biaya operasionalnya lebih besar ketimbang profit yang didapatkan. Biarpun begitu ia tak pernah menyerah hingga akhirnya ia mendapatkan nilai komisi lebih besar. Laba yang dia hasilkan di Mazon kemudian diinvestasikan untuk mengikuti kursus lain dari Indonesia Bootcamp, Eprofitmatrix hingga Dokterpim.

Diajeng Lestari

Muda dan bertalenta merupakan gambaran gadis cantik bernama Diajeng Lestari. Istri dari pendiri bukalapak ini sukses berbisnis online dengan membuka toko online bernama HijUp.com. HijUp.com sendiri merupaka toko online yang menawarkan aksesoris dan pakaian untuk kaum muslim. Setamat kuliah Diajeng Lestari tak lantas menjadi pebisnis online melainkan bekerja di GTZ. Ia mulai mendirikan HijUp sendiri pada tahun 2011 dan telah menjadi salah satu mall online terbesar khusus pakaian muslimah. Awal mula HijUp berdiri penuh dengan lika liku mulai dari karyawan yang tiba – tiba mengundurkan diri selang sehari bekerja hingga merangkap beberapa jabatan.

Untungnya ia tak pernah berputus asa, segalanya dijalankan penuh dnegan kerja keras didampingi Achmad Zaky sang suami tercinta. Berkat kerja kerasnya ia pun pernah mendapatkan pendanaan mencapai 1 juta dollar US dari perusahaan yang berbasis di Silicon Valley. Saking suksesnya HiJUp mall online ini bahkan pernah menerima mahasiswa magang asal Perancis.

Sumbodo Malik

Satu lagi pebisnis online yang menginspirasi yakni Sumbodo Malik. Ia adalah pendiri kampong blogger yang ada di desa Menowo, Magelang , Jawa Tengah. Berkat  Sumbodo Malik, masyarakat desa Menowo mampu menghasilkan uang dari dunia online. Dahulunya desa ini banyak yang menganggur namun kini sudah puluhan orang mampu menghasilkan ratusan hingga ribuan dollar Amerika Serikat setiap bulannya. Awalnya ia hanya hobi otak atik computer namun lama – lama ia pun belajar internet dengan mencoba berbisnis online. Lama kelamaan kerja kerasnya membuahkan hasil berupa kendaraan dan rumahnya. Kemudian warga desa mulai tertarik dan meminta Sumbodo Malik untuk mengajarkan mereka mencari uang melalui dunia online.

Ia pun mulai mengajari warga desa Menowo yang kemudian peminatnya meningkat pesat sehingga pada tahun 2009 ia membentuk komunitas bisnis online. Tak hanya mengajarkan bisnis online saja namun juga bahasa Inggris untuk menunjang bisnis mereka. Kini tak hanya Sumbodo Malik saja yang meraih sukses namun juga warga desa Menowo disebut sebagai kampong blogger karena kemampuan mereka dalam dunia blogging.

 

 

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Yang Menarik di Bulan Ini

To Top
×