Lainnya

Sibuk Kerja? It’s Okay, Tapi Jangan Lupakan 5 Hal Ini Ya!

 

relax-after-work

Anda yang sedang merintis bisnis atau dalam proses mencapai target mungkin Anda akan disibukkan dengan banyak pekerjaan yang harus diselesaikan. Sibuk bekerja memang merupakan usaha yang baik untuk Anda yang ingin meraih sukses. Tapi sesibuk apapun Anda seharusnya Anda tetap melakukan beberapa hal yang menjadi prinsip hidup. Dengan tetap melakukan beberapa hal yang menjadi prisnip hidup maka kehidupan Anda akan menjadi seimbang dan selaras. Tapi apa saja yang seharusnya tidak dilupakan ketika sibuk kerja? Berikut ulasannya.

  1. Melakukan Mentoring di Tempat Kerja

Pertama, hal yang tidak boleh terlupakan ketika sibuk kerja adalah melakukan mentoring di tempat kerja. Sebagai pemimpin bisnis Anda memang berkewajiban untuk mengembangkan karyawan Anda. Jika karyawan Anda berkembang maka bisnis Anda akan ikut terdorong atau terdongkrak maju. Dari sinilah maka kegiatan mengembangkan karyawan ini adalah yang penting untuk dilakukan. Nah salah satu cara untuk bisa mengembangkan karyawan Anda adalah dengan melakukan mentoring. Mentoring sendiri adalah kegiatan untuk memberikan pengalaman dan wawasan yang Anda miliki kepada karyawan. Anda memang tidak harus melakukan mentoring ini setiap hari. Tapi Anda yang menganggap karyawan adalah aset berharga, perlu melakukan mentoring ini secara rutin minimal satu minggu sekali. Selain untuk mengembangkan karyawan, melakukan mentoring ini akan membuat karyawan merasa dipedulikan sehingga Anda dan perusahaan pun bisa dianggap profesional.

  1. Menjaga Hubungan dengan Relasi Bisnis

Hal berikutnya yang tidak boleh Anda lupakan di saat Anda sibuk bekerja adalah menjaga hubungan dengan relasi bisnis. Relasi memang merupakan sesuatu yang berharga bagi bisnis. Dengan adanya relasi maka bisnis Anda akan selalu terbantu dalam perkembangannya. Maka dari itu begitu pentingnya relasi ini maka sesibuk apapun Anda bekerja untuk perusahaan, Anda tidak boleh melupakan hubungan dengan para relasi. Jadi di waktu-waktu tertentu, Anda harus menghubungi mereka atau juga mengajak bertemu mereka. Bila Anda memang sangat sibuk, menelepon mereka juga bisa Anda lakukan agar mereka, para relasi Anda tetap mengingat bisnis Anda. Bila kemudian ternyata relasi Anda meresponnya dengan mengajak Anda bekerjsama maka ini adalah rejeki dan bonus untuk Anda.

  1. Mendekatkan Diri Pada Tuhan

Sebagai pebisnis sejati seharusnya Anda ingat bahwa pencapaian yang telah Anda peroleh selama ini adalah pemberian dari Tuhan Yang Maha Esa. Dari sini maka sesibuk apapun Anda bekerja seharusnya selalu ingat pada Tuhan. Bagaimana cara untuk bisa selalu ingat pada Tuhan. Ya, tergantung agamanya masing-masing. Bila pebisnis itu seorang muslim maka ia harus menunaikan ibadah sholat. Tapi yang pasti apapun bentuk cara dana ibadah yang dilakukan untuk mengingat Tuhan, Anda sebagai pebisnis harus harus bisa selalu mendekatkan diri pada Tuhan Yang Maha Esa. Dengan selalu mendekatkan diri pada Tuhan dalam pekerjaan yang super sibuk, maka Anda akan bisa mendapatkan keberkahan dalam bisnis yang Anda jalankan.

  1. Melepas Stress Setelah Bekerja

Tidak bisa dipungkiri bahwa bekerja memang bisa saja membuat seseorang jenuh dan penat. Jika sudah jenuh dan penat maka bila dibiarkan begitu saja maka hal ini akan membuat munculnya stress. Stress memang bisa saja muncul dari beban bekerja yang begitu besar dan berat. Ketika sudah stress maka hal ini jelas akan membuat Anda jadi kacau. Ketika Anda sudah kacau maka perusahaan pun akan juga terkena imbasnya. Nah dari sinilah maka ketika Anda mendapati kejenuhan dan stress maka Anda harus segera mengatasinya. Berhenti sejenak dari pekerjaan untuk bersantai guna menghilangkan stress adalah pilihan yang tepat untuk dilakukan. Jadi sesibuk apapun Anda dalam bekerja mengembangkan perusahaan, pastikan Anda punya waktu untuk bisa mengendalikan tingkat stress.

  1. Memperhatikan Kehidupan Personal

Terakhir, hal yang tidak boleh Anda lupakan sesibuk apapun Anda bekerja mengembangkan bisnis adalah memperhatikan kehidupan personal. Anda yang selalu mementingkan pekerjaan tapi melupakan kehidupan personal tentu akan menjadi orang yang miskin makna dan nilai. Sebab, pencapaian diri Anda selama ini juga didukung oleh kehidupan personal Anda. Dengan menjalankan kehidupan personal di tengah-tengah kesibukan bekerja sendiri akan membuat Anda jadi lebih memiliki jiwa yang selaras. Kehidupan dan jiwa yang selaras ini tentu sangat penting bagi siapa pun termasuk pebisnis yang ingin meraih kesuksesan yang sejati.

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Yang Menarik di Bulan Ini

To Top
×