Lainnya

Inilah 5 Penyesalan Terbesar yang Biasa Didapati Seseorang Saat Tua

penyesalan-terbesar-hari-tua

Menjadi tua adalah hal yang sudah pasti akan dialami setiap manusia. Dengan keadaan yang sudah tua maka akan banyak hal sulit untuk dimaksimalkan. Saat tua tenaga kita memang akan turun drastis. Tidak hanya itu daya ingatan dan semangat untuk meraih sesuatu pun akan berkurang dimasa tua tersebut. Karena dari itu maka tidak sedikit kemudian orang yang yang mendapati penyesalan ketika sudah memasuki masa tua. Dan inilah beberapa penyesalan terbesar yang sering dan biasanya dialami seseorang ketika masa tua tiba.

  1. Tidak Menjaga Kesehatan

Penyesalan terbesar pertama yang umumnya didapati seseorang di masa tuanya yaitu tidak menjaga kesehatan. Di masa tua keadaan tubuh kita memang tidak sekuat dulu. Dari sinilah kemudian banyak banyak orang di masa tuanya sering sakit. Tentu saja keadaan tidak sehat ini tidaklah menguntungkan. Pasalnya, dengan keadaan yang sakit-sakitan membuat kita akan sulit untuk mengerjakan sesuatu. Sebenarnya keadaan di masa tua yang rentan sakit ini bisa diatasi bila kita sering menjaga kesehatan di masa muda. Rajin berolahraga, makan-makanan sehat dan rutin cek kesehatan, merupakan beberapa contoh menjaga kesehatan di masa muda yang bisa dilakukan. Tapi sayangnya banyak orang yang tidak terlalu peduli dengan kesehatannya di masa muda sehingga membuat dirinya di masa tua menjadi sering sakit. Dari sini muncullah penyesalan karena tidak menjaga kesehatan di masa muda.

  1. Tidak Memulai Bisnis

Bisnis memang sesuatu yang sangat penting untuk siapa pun, terutama bagi mereka yang akan memasuki masa tua dan pensiun. Saat sudah tua dan pensiun, pendapatan dan penghasilan yang biasa didapati tentu akan berhenti atau berkurang. Nah dari sinilah ketika mereka sudah tua dan tidak memiliki sumber penghasilan lain, maka mereka kemudian menyesalinya. Tapi berbeda dengan mereka yang sudah memiliki bisnis di masa muda. Dengan bisnis yang dijalankan sejak muda, maka ketika sudah masuk masa tua atau pensiun, mereka akan lebih tenang karena adanya sumber penghasilan lain yang bisa diperolehnya.

  1. Tidak Mengambil Pendidikan yang Lebih Tinggi

Berikutnya, penyesalan terbesar yang sering didapati seseorang di masa tuanya adalah tidak mengambil pendidikan yang lebih tinggi. Pendidikan memang tidak menjamin seratus persen Anda bisa sukses di masa depan. Tapi dengan pendidikan setidaknya Anda punya modal dan harapan untuk melakukan banyak hal dalam tujuan meraih pencapaian hidup. Nah dari sini kemudian banyak orang-orang tua yang kemudian mendapati penyesalan karena tidak mengambil pendidikan yang lebih tinggi di masa mudanya. Saat mereka sudah berada di masa tua, mereka tentu akan sangat sulit untuk kemudian mengambil pendidikan lagi. Ini karena selain daya tangkapnya yang sudah menurun, ia juga merasa malu dan gengsi untuk belajar dengan mereka-mereka yang masih muda.

  1. Tidak Punya Tabungan

Di masa tua yang sudah tidak lagi produktif dan tidak lagi menghasilkan seperti dulu, membuat banyak orang merasa menyesal ketika tidak mempunyai tabungan. Tabungan memang menjadi sesuatu yang diperlukan orang-orang di masa tua untuk melakukan kegiatan seperti membuka bisnis atau berinvestasi. Tapi bagaimana mungkin bisa melakukannya tanpa adanya uang? Dari sinilah maka menabung di masa muda merupakan hal yang penting untuk dilakukan. Selagi masih produktif dan bisa menghasilkan uang banyak, maka cobalah untuk menyisihkan uang setiap waktunya untuk menabung di masa tua. Apalagi bila kemudian pekerjaan Anda tidak menjamin dana pensiun, tentu kebutuhan tabungan di masa tua ini akan semakin penting.

  1. Tidak Melakukan Investasi Pada Asset

Terakhir, penyesalan terbesar yang biasanya muncul pada orang-orang di masa tua adalah tidak melakukan investasi pada asset. Selain tabungan dan bisnis, investasi memang menjadi salah satu hal yang bisa menyelamatkan kehidupan seseorang di masa tua. Apalagi bila investasi tersebut sudah dimulai sejak lama di masa muda, tentu investasi pada aset ini akan semakin bernilai. Dengan melakukan investasi di masa muda sebenarnya Anda sedang membangun masa tua yang lebih baik. Sebab, dengan investasi pada aset, maka di masa tua, Anda akan tenang dengan adanya penghasilan dari investasi aset tersebut.

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Yang Menarik di Bulan Ini

To Top
×