Lainnya

Berhaji Nyaman Jangan Lupa Gunakan Asuransi Haji

Berhaji  Nyaman Jangan Lupa Gunakan Asuransi Haji – Menunaikan rukun Islam kelima memang dambaan semua umat Islam namun tak semua bisa menjalankannya. Pergi haji ke tanah suci pastinya kesempatan yang amat berharga dan anda pasti ingin untuk menjalankan ibadah secara khusyuk dan nyaman. Tidak hanya modal uang dan kesehatan saja yang perlu diperhatikan saat hendak pergi berhaji namun juga perlindungan.

Perlindungan yang dimaksud disini merupakan asuransi haji yang dapat melindungi anda dari resiko – resiko yang muncul saat berhaji.  Pentingnya asuransi haji juga disampaikan oleh MUI melalui fatwa nomor 39/DSN-MUI/X/2002. Ibadah haji memang memakan waktu yang cukup lama yakni hingga satu bulan dan tidak hanya kaum muda saja yang bisa pergi haji tapi juga manula dan beberapa juga memiliki keterbatasan fisik. Adanya asuransi haji ini bisa memberikan kepastian akan resiko yang dihadapi peserta haji selama di Arab Saudi.

Syarat Umum Mengikuti Asuransi Haji

Bagi anda yang hendak ikut asuransi haji bisa memulai dengan menyiapkan dokumen – dokumen yang dibutuhkan.  Syarat paling utama ketika hendak mendaftar ialah anda haruslah beragama islam dan memiliki tabungan haji.  Tabungan haji ini biasa menawarkan asuransi haji dalam satu paket. Persyaratan yang perlu anda siapkan diantaranya adalah sebagai berikut :

  1. Usia anda minimal harus berusia 12 tahun ketika mendaftar
  2. Kartu tanda pengenal yang masih berlaku sesuai domisili
  3. Kartu keluarga
  4. Bagi yang sudah menikah menyertakan akta nikah atau ijazah atau akta lahir
  5. Tabungan haji atas nama Jemaah yang hendak naik haji
  6. Pas Foto ukuran 3 x 4 sebanyak 10 lembar dengan latar belakang putih yang mana warna baju ataupun kerudung kontras dengan background. Selain itu tidak diperkenankan menggunakan kacamata dan pakaian dinas. Untuk wanita wajib berbusana muslim.

Manfaat Asuransi Haji Yang Ditawarkan

Manfaat asuransi haji tentu sangat bisa anda rasakan seperti jaminan perlindungan jiwa apabila anda sakit atau mengalami kecelakaan. Selain itu anda juga dapat menerima evakuasi medis dan repatriasi darurat selama berada di Arab Saudi.  Anda juga dimudahkan dengan perencanaan biaya haji yang lebih matang  serta pelunasan tabungan asuransi haji dengan jumlah kontribusi yang terjangkau.

Belum cukup dengan itu semua anda masih dimanjakan dengan biaya penggantian atas kehilangan ataupun kerusakan barang bawaan. Anda juga bisa tetap tenang apabila terjadi keterlambatan maupun pembatalan perjalanan. Asuransi haji akan mengakomodasi hotel penginapan dan menyelesaikan masalah anda terkait maskapai.  Asuransi haji melindungi anda dimulai dari keberangkatan dari rumah hingga ke embarkasi haji, selama di tanah suci hingga kembali pulang ke tanah air.

Masa Pengajuan  Klaim  Asuransi

Untuk masalah klaim masa pengajuan biasanya 60 hari  kalender atau 1 bulan setelah Jemaah kloter terakhir kembali ke tanah air. Apablia telah lewat masa tenggat maka akan diselesaikan melalui konfirmasi dari kementrian agama pusat.  Berkas untuk klaim asuransi haji ini diantaranya ialah sebagai berikut :

  1. Fotokopi  kartu tanda pengenal
  2. Fotokopi sambul buku rekening tabungan
  3. Surat panggilan masuk asrama
  4. Surat keterangan dari dokter  bagi yang mengalami cacat atau surat keterangan kematian bagi peserta yang meninggal.
  5. Surat pengantar dari kantor kementrian agama dimana jemaat terdaftar
  6. Formulir pengajuan klaim asuransi

Asuransi dapat diklaim apabila Jemaah haji meninggal dunia akibat sakit ataupun kecelakaan. Biaya santunan akan diberikan kepada ahli waris. Klaim juga bisa diajukan jika Jemaah mengalami sakit atau  cacat saat berhaji. Saat ini kuota haji telah ditambah sehingga kesempatan anda untuk menunaikan ibadah ini tidak perlu menunggu 7 – 8  tahun antrian seperti sebelumnya. Jangan sampai anda tidak ikut asuransi haji agar haji anda berjalan nyaman setiap saat.

 

 

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Yang Menarik di Bulan Ini

To Top
×