Tips

BPJS Kesehatan Tahun 2020 Naik? Jalankan 5 Tips Ini Agar Keuangan Tetap Sehat

tips-atasi-kenaikan-iuran-BPJS

tips atasi kenaikan iuran BPJS/https://beritagar.id/

Seperti kita ketahui bersama bahwa iuran BPJS (Badan Penyelenggara Jaminan Sosial) Kesehatan tahun 2020 nanti akan naik. Meski belum resmi naik, namun putusan pemerintah untuk menaikkan iuran per-Januari 2020 sudah seharusnya Anda antisipasi mulai dari sekarang. Kenaikan iuran BPJS Kesehatan ini memang tidak sedikit karena persentasenya mencapai 100 persen. Kenaikan BPJS yang besar tersebut memang tidak bisa dianggap remeh karena bisa membuat keuangan Anda goyah bila tidak mengatisipasinya. Maka dari itu Anda yang merupakan anggota BPJS harus mulai bersiap mengantisipasi kenaikan iuran dengan bijak. Nah berikut ada beberapa tips yang bisa Anda jalankan untuk mengantisipasi kenaikan BPJS Kesehatan agar finansial Anda tetap sehat.

  1. Perbanyak Sumber Penghasilan

Tips pertama untuk antisipasi kenaikan iuran BPJS adalah dengan memperbanyak sumber penghasilan. Karena Anda harus menanggung kenaikan iuran BPJS yang membuat beban pengeluaran lebih banyak, maka Anda harus bisa meningkatkan penghasilan. Dengan penghasilan yang lebih banyak maka Anda tidak perlu khawatir dengan kenaikan iuran BPJS tersebut. Ini karena pengeluaran untuk BPJS tersebut sudah bisa dicover dengan penghasilan Anda yang meningkat. Semakin banyak sumber penghasilan yang Anda miliki maka akan semakin baik untuk Anda menghadapi kenaikan BPJS ini.

  1. Perketat Pengeluaran

Bila Anda sulit untuk menambah atau memperbanyak sumber penghasilan, maka solusi yang harus diambil adalah memperketat pengeluaran. Jadi cobalah rinci pengeluaran bulanan Anda dan cermati pengeluaran mana yang tidak terlalu penting untuk Anda kurangi atau hilangkan. Item pengeluaran tidak penting untuk dikurangi ini tentunya jangan sampai mengganggu kebutuhan pokok Anda. Dengan mengurangi item pengeluaran yang tidak begitu penting maka Anda akan bisa menutup kenaikan iuran BPJS. Ini karena biaya atau anggaran untuk pengeluaran yang dihilangkan tadi bisa Anda alihkan untuk pembayaran BPJS.

  1. Menabung untuk Slot BPJS

Berikutnya, tips atasi kenaikan BPJS Kesehatan yang akan berlaku mulai Januari 2020 adalah dengan menabung. Menabung memang dapat membuat Anda mendapatkan dana tersendiri untuk mengatasi kenaikan iuran BPJS tersebut. Tapi agar tips ini berhasil dengan baik, maka Anda perlu memiliki konsistensi dalam aktivitas menabung tersebut. Kegiatan menabung ini memang tidak semudah dijalankan. Pasalnya, dalam aktivitas tersebut ada banyak hambatan dan tantangan yang dapat membuatnya gagal.

  1. Turun Kelas

Bila Anda merasa tidak bisa menjalankan ketiga tips di atas, maka Anda bisa mengajukan permohonan untuk turun kelas. Tips ini tentu berlaku hanya untuk mereka yang berada di kelas satu atau dua. Sementara Anda yang berada di kelas tiga memang tidak mungkin untuk turun kelas lagi. Dengan mengajukan penurunan kelas maka Anda akan bisa terhindar dari kenaikan iuran BPJS yang ada. Ini dikarenakan di kelas yang lebih rendah, Anda akan membayar iuran bulanan yang pastinya tidak sama seperti biasanya. Apalagi Anda yang melompat turun kelas dari kelas satu ke kelas tiga, maka Anda akan mendapati iuran yang lebih rendah lagi.

  1. Manfaatkan dengan Optimal Layanan BPJS

Terakhir, tips menghadapi atau mengatasi kenaikan iuran BPJS Kesehatan di tahun baru adalah dengan memanfaatkan secara optimal layanan BPJS tersebut. Saat Anda mendaftarkan diri ke BPJS Kesehatan, maka sebenarnya Anda memiliki sebuah hak untuk mendapatkan layanan kesehatan. Sayangnya tidak sedikit orang dan masyarakat tidak mau menggunakan layanan dari BPJS ini saat dirinya sakit. Dengan beragam alasan dari malas mengantri, ribet prosesnya dan lainnya, mereka lantas lebih memilih untuk memeriksakan dirinya ke dokter praktek. Tentu bila hal ini dilakukan, maka Anda membutuhkan dana kesehatan lagi. Padahal dengan BPJS, maka Anda tidak perlu mengeluarkan biaya untuk periksa kesehatan. Saat Anda malah memilih memeriksakan kesehatan ke dokter praktek tanpa BPJS tentu hal ini akan membuat keuangan Anda semakin terbebani dengan kenaikan BPJS tersebut.

Itulah beberapa tips yang bisa Anda jalankan untuk mengatasi dan menghadapi kenaikan iuran BPJS Kesehatan di tahun 2020. Sekali lagi begitu pentingnya finansial yang sehat, maka kenaikan BPJS Kesehatan ini tidak boleh Anda sepelekan.

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Yang Menarik di Bulan Ini

To Top
×