Meski termasuk usaha konvensional, konveksi sampai saat ini tetap dibutuhkan. Selain karena menghasilkan produk kebutuhan primer, eksistensi usaha konveksi juga disebabkan oleh tren fashion yang terus muncul setiap waktunya. Jadi kamu yang ingin membangun usaha konveksi, tak perlu khawatir atau ragu menjalankannya. Namun demikian meski permintaan pasar selalu ada, bukan berarti kamu seenaknya saja menjalankan usaha konveksi. Alih-alih menjalankan usaha dengan seenaknya, kamu perlu menerapkan beberapa strategi dan persiapan untuk membuat usaha konveksi mencapai sukses.
Apa Itu Usaha Konveksi?
Sebelum mengetahui apa-apa yang harus disiapkan, kita harus mengetahui dulu apa itu usaha konveksi. Usaha konveksi sendiri adalah sebuah usaha produksi pakaian yang dibuat secara massal. Meski produksinya bersifat massal, namun usaha konveksi ini kebanyakan masih tergolong usaha kecil dan menengah, karena jumlah tenaga kerjanya yang jumlahnya masih sedikit.
Selain dijalankan pada level industri rumahan, usaha ini juga bisa dijalankan dalam skala besar dalam bentuk industri tekstil atau garmen. Tentu jika memilih skala besar, kamu harus mempersiapkan dana yang sangat besar.
Untuk jenis usaha konveksi ini terbilang sangat beragam untuk dipilih. Tidak hanya pakaian formal, kamu juga bisa memilih konveksi busana muslim, baju anak dan lain sebagainya. Bahkan bisnis konveksi sendiri juga bisa menyasar pada beberapa pendukung produk pakaian seperti kaos, celana, celana pendek, kerudung, kaos dalam dan lainnya.
Apa yang Harus Disiapkan?
Nah saatnya untuk membahas strategi serta persiapan untuk membangun usaha konveksi. Untuk membangun usaha konveksi yang sukses, kamu memang perlu berusaha dengan keras. Sementara itu untuk kamu yang akan memulai usaha konveksi ini maka fokus saja dulu pada apa-apa saja yang perlu dipersiapkan. Berikut beberapa hal yang perlu kamu persiapkan saat akan membangun usaha konveksi.
- Persiapkan Tempat yang Cukup
Pertama, hal yang perlu kamu persiapkan ketika akan membangun usaha konveksi yaitu tempat. Untuk usaha konveksi, kamu memang perlu tempat yang cukup besar. Tidak hanya untuk area menjahit beserta mesin yang digunakan, dalam konveksi, kamu juga membutuhkan ruang untuk menyimpan kain dan hasil jahitan, seta tempat memotong kain dan tempat packing. Bahkan dalam bisnis konveksi skala rumahan pun kamu akan membutuhkan beberapa ruang untuk digunakan.
- Siapkan Alat-Alat Menjahit
Berikutnya hal yang perlu kamu siapkan dalam usaha konveksi adalah perlengkapan menjahit. Untuk menghasilkan produk fashion, kamu memang membutuhkan alat-alat atau perlengkapan menjahit. Selain mesin jahit, kamu juga membutuhkan hal lain seperti mesin jahit, benang, jarum, serta aksesoris pakaian seperti kancing dan renda. Beberapa pelengkapan yang disebutkan ini bisa saja akan bertambah seiring dengan pertumbuhan usaha. Jadi mau tak mau kamu harus bersiap dengan perlengkapan yang dibutuhkan tersebut.
- Tentukan Jenis Bahan
Selain alat atau perlengkapan, kamu juga harus mempersiapkan bahannya. Bahan untuk usaha konveksi ini bisa bermacam-macam bergantung pada produk yang akan dibuat. Beberapa jenis bahan yang biasanya digunakan dalam usaha konveksi tersebut antara lain kain katun, satin, oxford, micro, brukat, dan jersey. Nah pelajari saja beberapa jenis bahan tersebut dan sesuaikan dengan produk pakaian yang akan kamu buat.
- Cari Supplier Terbaik
Terakhir, persiapan yang harus dilakukan untuk membangun usaha konveksi adalah mencari supplier. Kamu memang harus mendapatkan supplier terbaik untuk usaha konveksi. Sebab dengan supplier terbaik, kamu bisa memperoleh harga bahan yang tepat dengan kualitas yang mumpuni. Dari sinilah maka kamu akan berpeluang menumbuhkan usaha dengan sukses.