Peluang Usaha

Jadikan Orang Kantoran Sebagai Target Pasar? Ini Dia 6 Bisnis yang Bisa Anda Jadikan Referensi

bisnis-target-orang-kantoran

Semakin banyaknya jumlah perkantoran yang ada membuat muncul beberapa peluang usaha yang bisa dijalankan. Anda yang hidup di kota memang akan merasakan betapa keberadaan kantor ini semakin hari semakin banyak bermunculan. Sebagai pebisnis Anda seharusnya harus cermat melihat situasi yang ada dengan menjadikan orang kantoran sebagai target pasar. Dalam sebuah kehidupan di kantor memang ada beberapa permasalahan yang bisa kita jadikan peluang bisnis untuk memperoleh keuntungan. Nah berikut ini adalah beberapa usaha atau bisnis yang bisa Anda jalankan dengan target pasar orang kantoran.

  1. Katering Makan Siang

Bisnis pertama yang bisa Anda jalankan dengan target pasar orang kantoran adalah katering makan siang. Siang hari yang menjadi jam istirahat orang kantoran pastinya membutuhkan asupan makanan siang untuk menambah energi. Sayangnya dengan cuaca panas dan juga kemacetan yang biasanya terjadi di kota membuat kegiatan makan di luar kantor jadi tidak menyenangkan. Apalagi waktu istirahat yang terbatas menjadikan makan siang di luar kantor jadi tidak nyaman. Nah dari sini Anda bisa mengambil peluang untuk menjalankan bisnis katering untuk makan siang. Dengan menghadirkan berbagai menu sehat dan lezat maka bisa dipastikan bisnis katering Anda akan sukses. Jangan lupa juga untuk menghadirkan layanan antar katering makan siang tersebut hingga ke kantor.

  1. Menawarkan Produk Fashion

Untuk pergi ke kantor tentu para karyawan kantor akan mengenakan busana kerja khusus. Nah dari sinilah Anda bisa mengambil peluang ini dengan menawarkan produk fashion ke orang-orang kantoran. Dengan menghadirkan beberapa produk busana kantor yang terbaru dan berkualitas maka bukan tidak mungkin akan banyak orang kantoran yang membelinya. Agar lebih menarik para pekerja kantor untuk membeli busana kantor ke Anda, maka coba usahakan mengadakan promo-promo tertentu setiap waktu.

  1. Produk Kecantikan

Sebelum pergi ke kantor pastinya para karyawan, terutama yang perempuan akan bersolek dulu agar tampil cantik dan menawan. Nah Anda yang menyukai dunia make up dan kecantikan maka bisa menjadikan situasi ini sebagai peluang untuk berbisnis produk kecantikan. Tawarkan saja pada orang-orang kantoran saat jam istirahat di tempat-tempat biasanya mereka makan dan melepas lelah. Dengan produk yang berkualitas maka bukan tidak mungkin usaha yang dijalankan menguntungkan dan Anda akan mendapatkan pelanggan setia.

  1. Jual Aneka Camilan

Berikutnya, usaha dan bisnis yang bisa Anda jalankan dengan target pasar orang kantoran adalah berjualan aneka camilan. Saat bekerja seringkali para pekerja kantor ini melakukannya sambil makan camilan. Hal ini dilakukan selain supaya untuk mengubah mood lebih baik juga untuk menjaga semagat bekerja. Dengan aneka camilan yang menarik dan lezat maka para pekerja tentu akan tertarik dengan produk Anda. Agar produk camilan Anda terkesan lebih profesional dan kekinian, cobalah untuk membuat kemasan yang trendy. Jangan lupa juga untuk menggunakan nama produk yang kekinian agar produk Anda semakin menarik.

  1. Kopi dan Minuman Segar

Anda pecinta kopi dan minuman segar? Kenapa tidak menjadikannya sebagai bisnis dengan target orang kantoran di sekitaran rumah Anda. Para karyawan kantor pastinya akan membutuhkan minuman selama bekerja. Terutama pada pagi hari, kopi seringkali dibutuhkan pekerja kantor untuk menghindari ngantuk. Dari sini maka Anda bisa menjadikan kopi dan minuman segar sebagai produk bisnis untuk dijual pada para pekerja kantor tadi. Sama seperti produk camilan, supaya lebih menarik cobalah untuk membuat kemasan kopi dan minuman segar yang kekinian. Jangan lupa juga hadirkan nama produk yang juga kekinian.

  1. Alat-alat Kantor dan Jasa Fotocopy

Terakhir, bisnis yang bisa Anda jalankan untuk target pasar orang-orang kantoran adalah menjual alat-alat kantor dan jasa fotocopy. Alat-alat kantor seperti alat tulis, buku agenda, penggaris, isolasi, lem dan lainnya pastinya akan diperlukan para pekerja kantor. Nah dari sinilah Anda bisa mengambil peluang ini untuk membuka toko dan berjualan alat-alat perlengkapan kantor. Untuk memperbesar keuntungan yang bisa didapatkan maka selain alat-alat kantor, Anda juga bisa membeli mesin fotocopy dan menyediakan layanan jasa fotocopy. Dengan harga yang terbilang mahal, mesin fotocopy memang akan jarang dimiliki kantor. Maka dari itu dengan membuka jasa fotocopy dan juga menjual alat-alat kantor maka peluang Anda mendapatkan pundi-pundi rupiah yang besar akan semakin terbuka lebar.

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Yang Menarik di Bulan Ini

To Top
×