Kebutuhan akan makanan pastinya akan selalu ada sampai kapan pun. Untuk bisa bertahan hidup, manusia memang akan membutuhkan makanan. Dari sinilah maka usaha dibidang kuliner tak akan ada matinya. Salah satu bentuk bisnis dibidang food and beverage yang selalu ada permintaan yakni katering. Dalam banyak hal terutama dalam gelaran event, suguhan atau hidangan dalam jumlah banyak akan membuat katering menjadi opsi terbaik untuk dipilih seseorang. Tapi bagaimana cara untuk menjalankan bisnis katering yang sukses? Berikut panduan dan tips sukses yang bisa kamu terapkan.
- Siapkan Modal Usaha
Pertama, tips sukses jalankan bisnis katering adalah dengan menyiapkan modal usaha. Usaha ini memang membutuhkan modal yang tidak sedikit, karena jumlah orderan makanan yang pastinya banyak. Maka dari itu modal menjadi sesuatu yang penting untuk diperhatikan. Namun demikian jika hanya ada modal terbatas, kamu bisa menyiasatinya dengan mengawalinya dengan membatasi order atau bekerjasama dengan pihak lain sebagai investor.
- Tetapkan Nama Brand
Setelah modal siap, kamu perlu menyiapkan nama usaha yang tepat. Nama usaha yang berkaitan dengan brand ini memang perlu diperhatikan dengan seksama. Ini karena nama atau brand bisnismu merupakan identitas bisnismu. Bila kamu ingin membuka usaha katering, cobalah gunakan nama dari istilah-istilah kuliner yang familiar di kalangan pelanggan. Jangan lupa juga untuk memilih nama brand yang dapat menjadi ciri khas bisnis dan mudah diingat agar dapat menciptakan kesan yang kuat di benak pelanggan.
- Buat Rencana Bisnis
Berikutnya, tips sukses jalankan bisnis katering yaitu dengan membuat rencana bisnis. Perlu dipahami bahwa dalam membuat rencana bisnis, ada banyak aspek yang perlu diperhatikan. Sebut saja aspek rencana bisnis tersebut yakni konsep dan tujuan usaha, strategi pemasaran, rencana keuangan, dan lain sebagainya. Jangan lupa pada usaha catering, kamu juga perlu membuat daftar menu atau paket makanan dan juga menentukan perkiraan harga dari produk yang dijual.
- Cari Supplier Bahan Makanan
Dalam bisnis katering, kamu tentu membutuhkan bahan baku untuk membuat makanan. Nah dari sinilah kamu membutuhkan supplier atau penyuplai bahan makanan. Untuk mencari supplier ini kamu harus cermat, pastikan untuk mendapatkan penawaran harga murah namun tetap berkualitas.
- Tes Rasa Makanan
Hal terpenting yang tak boleh luput dari perhatianmu dalam bisnis ini adalah rasa. Jadi pastikan sebelum menawarkan pada orang lain, makananmu sudah memiliki rasa yang enak. Maka dari itu lakukan dulu tes makanan pada orang terdekat sebelum mempromosikan pada publik. Dalam bisnis ini memang dibutuhkan keterampilan atau skill memasak yang mumpuni. Jadi kamu yang belum menguasai, ikuti saja dulu kursus masak atau belajar dengan ahlinya.
- Mulai Berjualan dan Promosi
Jika rasa makanan sudah oke, saatnya untuk menjalankan promosi. Untuk kegiatan promosi atau marketing ini kamu bisa melakukannya melalui dua cara yakni offline dan online. Namun yang pasti apapun cara dan media promosi yang kamu jalankan, pastikan usaha pemasaran tersebut tepat sasaran pada target market.
- Berikan Pelayanan Terbaik
Terakhir, tips sukses jalankan bisnis katering yaitu dengan memberikan pelayanan terbaik. Meski kamu menjual produk makanan (bukan jasa), bukan berarti kamu melupakan pelayanan yang prima. Sebab sukses tidaknya bisnis di zaman sekarang juga ditentukan oleh kepuasan konsumen dalam pelayanan yang mereka terima. Jadi jangan ragu untuk memberikan pelayanan yang terbaik pada customer. Jika kamu mendapatkan respon positif dari konsumen jangan lupa untuk meminta testimoni dari mereka. Testimoni ini nantinya bisa kamu gunakan untuk strategi promosi.