StartUp dan UKM

Kota-Kota Terbaik Untuk Startup

Startup menjadi salah satu model bisnis yang berkembang pesat saat ini.  Keunggulan dari jenis bisnis ini ialah mengandalkan skill ketimbang modal uang. Umumnya mereka yang membangun startup ialah anak muda yang paham akan teknologi computer. Produk yang ditawarkannya cenderung  bergerak dibidang jasa. Pemerintah Indonesia sendiri juga menggalakkan startup bisa berdiri di tanah air. Terdapat beberapa kota di berbagai dunia yang kabarnya sangat mendukung perkembangan startup. Berikut kota-kota terbaik untuk startup berikut ini :

Warsaw

Warsaw merupakan salah satu kota di Polandia yang sangat ramah bagi para pendiri startup. Kabarnya 60% startup yang didirikan di kota ini mampu mencapai keberhasilan.  Warsaw memiliki universitas yang masuk dalam jajaran universitas terbaik di dunia seperti university of warsaw dan AGH university of science and technology. Biaya hidup di kota ini juga murah meriah yakni berkisar 450-800 euro per bulan untuk mahasiswa. Anda juga dimudahkan untuk mengakses negara lain dari kota tersebut.

Tokyo dan Seoul

Tokyo dan seoul merupakan ibukota dari negara yang saling bertetangga. Tokyo ialah ibukota dari negara Jepang dan Seoul merupakan ibukota dari Korea Selatan. Dua negara ini dikenal memiliki teknologi yang canggih sehingga mendorong bisnis startup mampu berkembang dengan cepat. Belum lagi dua kota tersebut ramah akan teknologi baru seperti penggunaan uang virtual. Tokyo kaya akan investor terbesar di dunia seperti Softbank. Seoul sendiri merupakan lokasi bagi 100 akselerator dan 3500 startup.

Boulder

Amerika serikat juga memiliki kota Boulder yang bisa diandalkan startup untuk mau berkembang. Wirausahawan di kota ini memang cukup tinggi bahkan pada 2010 silam perkembangan startup di Boulder mencapai  enam kali lebih banyak dibanding kota lain yang ada di Amerika Serikat. Belum lagi dengan beragam tempat wisata yang dimilikinya bisa jadi lokasi yang tepat untuk mencari ide segar dalam berbisnis.

London

London menjadi salah satu kota terbaik untuk mendirikan startup. Pada tahun 2017 saja sudah lebih dari 5 juta dolar modal ventura yang digelontorkan untuk bisnis startup. Terdapat lebih dari 200.000 startup didirikan dan lebih dari 156 co working space. Terdapat kantor atau tempat yang disewakan untuk dijadikan lokasi startupmu berdiri. London merupakan kota terbesar di Eropa dan tempat yang tepat untuk mendapatkan pangsa pasar yang ditargetkan.

Taipei

Walau penduduknya hanya berkisar dibawah 3 juta jiwa namun perkembangan startup di Taipei jauh lebih besar ketimbang kota lain di Asia timur. Selain itu pemerintah Taiwan juga mendorong kemudahan visa dan subsidi khusus untuk turis asing yang hendak berwirausaha di negaranya. Taiwan menjadi kota dengan pengembangan manufaktur dan perangkat keras terbesar di Taiwan.

Beijing dan Shenzhen

Menjadi negara dengan populasi terbanyak di dunia bisa saja merupakan peluang untuk anda mendirikan sebuah startup. Dengan besarnya populasi maka banyak kebutuhan yang harus dipenuhi. China dikatakan memiliki dua kota dengan perkembangan startup terbaik yakni Shenzhen dan Beijing. Beijing memiliki lebih dari 40 unicorn dengan 7000 startup serta 300 co working space. Distrik Haidan di Beijing merupakan lokasi kantor startup terbesar China yakni Baidu dan Xiaomi. Shenzhen sendiri memiliki perusahaan teknologi terkemuka seperti OnePlus dan Tencent serta menjadi rumah dari banyak pengembang perangkat keras.

Selain kota-kota diatas ada pula Tel Aviv di Israel atau Singapura juga dikenal sebagai kota yang sangat mendukung hadirnya startup.       

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Yang Menarik di Bulan Ini

To Top
×