Pekerjaan di kantor yang sering kali menumpuk dan tiada habisnya memang membuat kita harus lembur pada malam harinya. Dan tentu saja kerja lembur karena tuntutan pekerjaan ini bukanlah sebuah pilihan karena memang bisa membuat kita jadi tidak punya waktu istirahat. Dan tidak jarang saat jam istirahat kita terganggu membuat kita lantas menjadi sakit. Nah dari sini maka kerja lembur memang sebaiknya kita hindari sebisa mungkin agar kesimbangan hidup tetap terjaga. Sayangnya tidak semua orang bisa menghindari kerja lembur karena sistem kerja yang buruk saat jam kantor. Karena kerja tidak maksimal di jam kantor maka mereka mau tak mau harus lembur pada malam hari. Untuk Anda yang tidak ingin terus-terusan kerja lembur pada malam hari, Anda bisa menerapkan lima hal berikut ini.
- Maksimalkan Pagi Hari dengan Mengerjakan Banyak Hal, Termasuk Tugas Berat
Jika Anda terbiasa dengan suasana pagi dengan badan yang segar dan penuh stamina itu artinya Anda punya banyak peluang untuk mengerjakan banyak hal, termasuk pekerjaan berat. Nah untuk menghindari lembur maka Anda mau tak mau harus memaksimalkan pagi hari untuk mengerjakan banyak hal termasuk pekerjaan berat. Saat Anda bisa mengerjakan banyak hal, termasuk pekerjaan berat di pagi hari maka Anda akan berpeluang besar terhindar dari kerja lembur. Sebab dengan banyaknya pekerjaan yang selesai di pagi hari maka Anda hanya perlu menyelesaikan beberapa pekerjaan di siang dan sore hari. Bahkan bisa jadi pada sore hari Anda sudah bisa bersantai karena pekerjaan yang sudah selesai dan tinggal menunggu waktu pulang.
- Bekerjalah dengan Penuh Konsentrasi dan Fokus
Hal yang seringkali membuat seseorang bekerja lembur adalah tidak fokus dan konsentrasinya saat bekerja di pagi hari. Saat pikiran sudah tidak fokus dan tidak konsentrasi maka memang sulit untuk Anda bisa menyelesaikan pekerjaan. Jika hal ini sudah terjadi maka pastinya akan banyak pekerjaan yang terbengkalai. Saat ini memang banyak gangguan yang bisa membuat pekerjaan terbengkalai, seperti media sosial, televisi dan lainnya. Nah bila Anda mampu mengatasi gangguan-gangguan yang bisa membuyarkan fokus dan konsentrasi bekerja maka Anda pun akan mampu menyelesaikan pekerjaan dengan baik dan cepat. Saat pekerjaan sudah bisa diselesaikan dengan cepat dan baik maka Anda pun bisa pulang pada jam kantor seperti biasanya tanpa harus lembur.
- Hindari Bergosip Saat Bekerja
Salah satu hal yang juga sering membuat pekerjaan terbengkalai saat bekerja di kantor adalah bergosip. Bekerja di kantor bersama rekan kerja memang sangat memungkinkan untuk bergosip bila Anda tak kuasa menahannya. Maka dari itu untuk bisa menghindari lembur karena kerja yang terbengkalai pada jam kantor Anda harus bisa menahan bergosip. Tahanlah untuk berbincang-bincang dengan teman saat jam kantor. Karena sebenarnya ada waktu sendiri untuk berbincang, bercengkerama dan bergosip yakni pada jam istirahat.
- Majukanlah Deadline
Dalam menyelesaikan pekerjaan di kantor seringkali kita mendapati waktu deadline. Penggunaan waktu deadline ini sebenarnya baik karena bisa membuat karyawan bisa bekerja dengan serius untuk menyelesaikan pekerjaan tepat waktu. Tapi sayangnya tidak semua karyawan bisa dengan konsisten dengan waktu deadline yang telah ditetapkan. Hal ini karena waktu deadline dianggap sebagai waktu terbaik untuk menyelesaikan pekerjaan. Walhasil pada saat deadline tidak sedikit karyawan yang melakukan lembur. Nah untuk Anda yang tak ingin bekerja lembur di waktu deadline maka Anda bisa memajukan waktu deadline. Dengan memajukan waktu deadline maka Anda akan terpacu untuk menyelesaikan pekerjaan dengan cepat. Dari sini maka Anda pun akan bisa terhindar dari lembur.
- Ingat Keluarga Di Rumah yang Menunggu
Terakhir, cara yang bisa Anda lakukan untuk membebaskan diri dari kerja lembur adalah dengan mengingat bahwa ada keluarga yang menunggu di rumah. Tentu setelah bekerja seharian Anda akan merasa rindu rumah dan keluarga. Berkumpul bersama keluarga setelah bekerja seharian di kantor memang akan terasa menyenangkan. Nah hal inilah yang bisa Anda jadikan motivasi tersendiri untuk bisa menyelesaikan pekerjaan kantor dengan cepat. Saat Anda bisa mengerjakan pekerjaan dengan cepat agar bisa segera pulang dan berkumpul dengan keluarga maka Anda pun akan bisa terhindar dari kerja lembur.