Dunia kuliner yang semakin bertumbuh membuat muncul beberapa fenomena baru seperti food influencer. Kehadiran food influencer memang tak bisa dipisahkan dari perkembangan dunia kuliner. Dukungan platform media online, menjadi salah satu faktor pendorong yang menghadirkan profesi food influencer.
Sesuai namanya, food influencer adalah mereka yang memiliki peran mempengaruhi viewer dengan review makanan yang dijadikan kontennya. Lalu seperti apa sejatinya food influencer dan pekerjaan yang diembannya? Berikut ulasannya!
Food Review
Pekerjaan utama dari food influencer adalah melakukan kegiatan mengulas hidangan yang sudah dinikmati atau food review. Sejatinya, sejak dulu kegiatan ini sudah banyak dilakukan namun tidak terdokumentasikan. Karena sekarang kegiatan dokumentasi mudah dilakukan dan juga didukung beragam platform, food review seakan-akan menjadi sesuatu yang baru. Jika dulu food review dilakukan dengan komunikasi lisan, maka sekarang bisa dilakukan melalui berbagai macam cara. Selain dokumentasi video melalui YouTube, kini seseorang juga bisa melakukan food review melalui media tulisan di blog.
Bagaimana Food Influencer Melakukan Food Review?
Lalu bagaimana food influencer melakukan food review? Untuk melakukannya, food influencer terlebih dulu akan melakukan riset. Dalam riset tersebut, mereka harus menentukan makanan atau minuman apa yang akan di review. Jika ada yang sedang viral, biasanya food influencer akan menyasar review pada makanan tersebut. Setelah itu mereka juga harus menentukan lokasi dan tempat makan yang akan dikunjungi.
Seorang food influencer ini juga harus memahami seperti apa metode delivery yang tepat. Sebut saja seperti ketika akan membuat konten video, mereka harus memikirkan narasi untuk voice over, angle pengambilan video serta memastikan alur tidak akan membosankan untuk audiens. Terakhir, para food influencer ini juga harus memikirkan media untuk mengunggah konten review tersebut.
5 Food Influencer Terkenal di Indonesia
Untuk kamu yang ingin menjadi food influencer, berikut ada beberapa contoh dari mereka yang sudah sukses menjalankan karir ini di Indonesia. Nah berikut daftar food influencer tersohor di Indonesia yang bisa kamu jadikan rujukan.
- Gerry Girianza (@gerrygirianza)
Pertama, food influencer populer di Indonesia adalah Gerry Girianza. Wanita yang satu ini sejatinya adalah jebolan kontes memasak di sebuah stasiun TV swasta. Dari bakat memasak inilah maka Gerry mampu membuat konten review makanan dan juga konten memasak dengan baik. Untuk melihat food review dari perempuan asal Sukabumi tersebut, kamu bisa melihatnya di akun Instagamnya @gerrygirianza atau di akun Youtubenya Gerry Girianza.
- Verdi D (@filipusverdi)
Food influencer yang satu ini datang dari bidang kesehatan. Siapa pun memang bisa menjadi food influencer termasuk dr. Verdi D. Bersama adik kandungnya, pria yang sejatinya seorang doker ini sukses menjadikan media sosialnya sebagai platform food review. Di akun Instagram @filipusverdi tersebut, dirinya yang juga seorang food blogger, menjadi populer dengan sebutan The Doctor Hungry.
- Dyo (@dyodoran)
Berikutnya, food influencer populer di Indonesia adalah Dyo dengan akun Instagram @dyodoran. Pria yang berdomisili di Yogyakarta ini sering membagikan konten kuliner yang bertema menu-menu unik dan masih belum banyak dicoba oleh orang lain.
- Henji Wong (@henjiwong)
Food influencer yang satu ini berasal dari Jakarta. Pria bernama Henji Wong atau juga disebut JktFoodIndulgence ini membagikan konten yang berfokus pada kuliner dengan kearifan lokal. Akun Instagram Henji Wong sendiri bisa kamu telusuri di @henjiwong.
- Windy Iwandi (@foodirectory)
Terakhir, food influencer populer di Indonesia adalah Windy Iwandi atau dikenal dengan sebutan @foodirectory. Dalam pembuatan konten, Windy acapkali melakukan collab dengan food influencer lain, seperti Cindy Lulaby (@cnlulaby). Selain mencoba makanan dan minuman yang menarik, dirinya juga sering memposting konten food review dari berbagai daerah di Indonesia.