Tips

Muncul Klaster Covid-19 Tempat Makan, Ini yang Harus Kamu Perhatikan dalam Bisnis Kuliner

cara-antisipasi-klaster-tempat-makan

resto masa new normal/https://coconuts.co/

Seperti kita tahu dalam beberapa kabar yang beredar bahwa penularan Covid-19 semakin meningkat terjadi di beberapa daerah. Dari peningkatan kasus yang terjadi ini ada sesuatu yang perlu dicermati terutama oleh para pebisnis kuliner yakni munculnya klaster tempat makan. Beberapa klaster tempat makan Covid-19 ini terjadi di beberapa daerah seperti Bogor, Probolinggo, Yogyakarta, dan Semarang. Tentu dengan munculnya klaster Covid-19 dari tempat makan ini maka kamu sebagai pebisnis kuliner perlu serius memperhatikan protokol kesehatan di lokasi usaha. Tapi bagaimana cara atau langkah yang perlu dicermati untuk mengantisipasi penularan virus corona di tempat makan ini? Berikut penjelasannya.

  1. Pahami Penyebabnya

Hal pertama yang perlu kamu cermati dalam mengantisipasi munculnya klaster tempat makan adalah memahami penyebabnya. Menurut pakar epidemiologi dari Universitas Indonesia, Tri Yunis Miko Wahyono menyatakan bahwa penularan Covid-19 di tempat makan biasanya terjadi karena pelanggan atau petugas yang tidak segera membersihkan meja makan. Seperti diketahui bahwa saat pengunjung datang untuk makan maka mereka akan melepas maskernya. Nah dari sinilah maka jatuhnya droplet dari pengunjung ke meja makan akan berpeluang terjadi. Dari droplet yang jatuh ke tempat makan ketika pengunjung makan atau ngobrol inilah yang bisa mengakibatkan terjadinya penularan Covid-19.

“Semua pengunjung kalau sudah selesai makan ya sudah pergi begitu saja,” ujar Miko.

Dari penyebab inilah maka kamu sebagai pemilik resto perlu mengusahakan agar ada pegawai yang harus langsung membersihkan meja makan dengan cairan disinfektan setelah ditinggal konsumen. Selain langsung membersihkan meja, kamu juga bisa melakukan langkah membuat pembatas antar pengunjung. Hal lain yang bisa dilakukan adalah membuat jarak antar meja makan atau bahkan mengatur meja dan kursi hanya untuk satu pengunjung saja. Agar tidak terjadi penularan di lingkungan kerja resto maka pastikan saja pegawai yang melayani pengunjung untuk menggunakan face shield atau masker.

“Pakailah face shield atau masker, karena droplets bisa jatuh pada makanan atau minuman, lewat inilah virus dapat menular ke orang lain. Jadi si penjual kalau melakukan apa pun harus menggunakan face shield,” ujar Miko.

  1. Metode Penyajian Makanan

Cara lain yang bisa kamu lakukan untuk mengantisipasi munculnya klaster tempat makan adalah dengan menerapkan metode penyajian makanan yang berbeda. Metode penyajian menu pertama yang bisa dicoba yaitu menghadirkan drive-thru atau delivery order. Cara lain yang juga sangat efektif untuk menghindari penularan covid-19 yaitu dengan metode take-away. Dengan beberapa cara ini maka menurut Miko akan sangat efektif untuk memperkecil penularan. Hal lain yang menurut Miko harus diperhatikan oleh para pengusaha kuliner untuk mengantisipasi munculnya klaster tempat makan adalah pengolahan makanan yang matang dengan sempurna.

  1. Sirkulasi Udara

Terakhir, hal yang perlu kamu perhatikan untuk mencegah munculnya klaster Covid-19 tempat makan adalah sirkulasi udara. Sirkulasi udara yang buruk memang dinilai dapat memperbesar peluang terjadinya penularan virus corona. Apalagi bila memang restomu memiliki konsep indoor, maka sirkulasi udara ini harus perlu mendapat perhatian lebih.

“Kalau rumah makan indoor lebih mudah penularannya, apalagi tempatnya kecil, dan ventilasi juga tidak bekerja dengan baik, maka penularannya lebih efektif. Sedangkan kalau outdoor, meski tempatnya kecil, kalau tidak ada sekat di meja juga sama saja dapat berpotensi menularkan virus ke orang lain,” kata Miko.

Jadi dari sini pastikan saja kamu bisa menghadirkan sirkulasi udara yang baik di tempat usaha kulinermu agar penularan Covid-19 ini bisa dihindari.

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Yang Menarik di Bulan Ini

To Top
×