Peluang Usaha

Demam Piala Dunia, Berikut 5 Bisnis Menguntungkan yang Bisa Anda Jalankan

piala dunia russia 2018

Saat ini Piala Dunia 2018 yang sedang berlangsung di Rusia mengundang perhatian di masyarakat. Setiap kali event empat tahunan ini digelar memang akan selalu menghadirkan aura tersendiri. Walaupun Indonesia bukan tuan rumah dan juga bukan salah satu peserta Piala Dunia 2018, namun sambutan untuk turnamen sepak bola ini terbilang meriah. Nah dari efek kemeriahan Piala Dunia 2018 tersebut maka Anda yang ingin mendapatkan keuntungan, ada beberapa peluang usha yang bisa dijalankan. Meski termasuk bisnis musiman, namun bila Anda bisa menjalankannya dengan maksimal, tentu keuntungan yang lumayan besar bisa diperoleh. Nah berikut ini beberapa bisnis menguntungkan yang bisa Anda jalankan pada momen Piala Dunia 2018 tersebut.

  1. Jual Beli Jersey

Pertama, bisnis menguntungkan yang bisa Anda jalankan saat masa Piala Dunia 2018 berlangsung adalah jual beli jersey. Jersey atau seragam bermain bola memang akan banyak dicari dan diburu publik yang sedang demam piala dunia. Ketika seseorang menggemari dan tim negara tertentu mereka akan membutuhkan jersey sebagai simbol dukungan. Jersey memang menjadi produk yang paling mencerminkan dukungan seseorang terhadap negara kontestan piala dunia. Nah karena menjadi barang utama yang pasti akan didahukan dicari, maka berbisnis jual-beli jersey akan sangat menguntungkan. Namun agar bisa mencapai penjualan yang diharapkan, Anda jangan salah menjual jersey klub bola. Jadi karena gelaran piala dunia ini diikuti oleh negara, maka jersey yang harus Anda jual haruslah jersey negara peserta Piala Dunia 2018.

  1. Sewa Lapangan Futsal

Dalam masa gelaran Piala Dunia 2018 tentu euforia bermain bola akan meningkat. Saat menyaksikan siaran pertandingan Piala Dunia 2018 di televisi memang naluri para penggemar olahraga sepak bola akan terlecut untuk memainkannya di lapangan. Tapi karena tren bemain bola yang praktis berwujud futsal saat ini makin digemari, membuat futsal akan ramai dimainkan. Nah dari sini Anda yang ingin mendapatkan banyak keuntungan dari demam Piala Dunia 2018, bisa menjadikan bisnis sewa lapangan futsal sebagai pilihan. Untuk bisa menjalankan bisnis ini Anda membutuhkan sebidang tanah untuk kemudian disulap menjadi lapangan futsal. Dengan besarnya minat masyarakat pada olahraga ini tentu membuat Anda tak perlu ragu menjalankan usaha sewa lapagan futsal. Ini karena akan banyak peminat yang datang dari konsumen meski turnamen Piala Dunia 2018 ini telah berakhir.

  1. Jual Sepatu Futsal

Untuk bermain futsal maka dibutuhkan beberapa perlengkapan pendukung. Selain bola, perlengkapan yang pastinya dibutuhkan adalah sepatu futsal. Karena sepatu futsal ini pasti dibutuhkan, maka Anda bisa mendapatkan keuntungan lumayan di momen Piala Dunia 2018 ini dengan menjual sepatu futsal. Bila melihat tren bermain futsal yang meningkat pada masa Piala Dunia 2018 tersebut maka otomatis penjualan sepatu Anda juga akan laris. Jalankan saja bisnis ini dengan teknik marketing yang baik dan tepat sasaran pada terget market.

  1. Buka Rental Playstation

Biasanya para pecinta olaharaga sepak bola sangat menyukai game tiruannya di Playstation. Ketika memainkan tim kesayangannya di Playstation, para pecinta sepak bola akan merasa antusias. Nah karena momen Piala Dunia 2018 yang saat ini sedang ramai maka pastinya kebutuhan pada rental atau sewa Playstation ini akan meningkat. Nah Anda yang ingin meraup untuk di masa Piala Dunia, tentu membuka rental sewa Playstation akan sangat mumpuni digeluti. Untuk menjalankan bisnis ini Anda perlu memiliki beberapa unit perangkat Playstation terlebih dulu. Jangan lupa juga untuk mengisi game sepak bola terbaru dalam Playstation tersebut.

  1. Jual Pernak-Pernik Piala Dunia 2018

Terakhir, bisnis menguntungkan pada momen Piala Dunia 2018 yang bisa Anda jalankan adalah jual pernak-pernik piala dunia. Setiap gelaran piala dunia, termasuk piala dunia yang saat ini sedang berlangsung memang akan muncul pernak-pernik yang bisa dijual belikan. Beberapa contoh pernak-pernih piala dunia yang bisa Anda jual adalah gantungan kunci, topi, jam tangan hingga casing handphone dan lainnya. Dalam menjalankan bisnis ini Anda tak harus menjadi produsen. Tapi dengan menjadi reseller maka Anda pun bisa saja berbisnis produk ini dengan sukses.

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Yang Menarik di Bulan Ini

To Top
×