Toko online sebagai salah satu tempat berjualan berbasis internet saat ini memang sedang banyak digemari orang. Jika Anda memiliki suatu bisnis maka dengan membuat toko online akan memperbesar peluang mendapatkan pembeli. Hal ini dikarenakan saat ini para pengguna internet yang semakin hari semakin meningkat. Namun meski jumlah netizen besar bukan berarti Anda hanya bisa berdiam diri tidak melakukan sesuatu untuk toko online yang sudah dibuat. Persaingan yang semakin ketat di dunia online membuat Anda mau tak mau harus berjuang untuk bisa menjadi yang terdepan di pasar berkonsep digital ini.
Salah satu cara untuk bisa sukses dalam bisnis toko online adalah dengan meningkatkan trafik. Trafik atau jumlah kunjungan netizen ke website memang menjadi salah satu indiator untuk memperbesar peluang mendapatkan buyer atau pembeli. Tapi bagaimana cara untuk dapat meningkatkan trafik toko online? Berikut beberapa strategi manjur yang bisa Anda coba.
- Gunakan SEO (Search Engine Optimization)
Strategi manjur pertama untuk bisa meningkatkan trafik toko online adalah dengan SEO (Search Engine Optimization). Penggunaan mesin pencari seperti Google untuk mencari sesuatu di dunia maya memang sangatlah tinggi. Dengan menggunakan search engine (mesin pencari), kita memang akan langsung mendapatkan daftar yang kita cari. Tapi dalam pencarian tersebut, seorang netizen biasanya hanya fokus pada halaman pertama dan kedua dari yang ditampilkan search engine. Dari sinilah maka terjadi persaingan dari para pemilik toko online untuk bisa mendapatkan posisi strategis halaman satu dan dua pada search engine tersebut. Untuk Anda yang ingin bisa menembus urutan satu dan dua di mesin pencari bisa memanfaatkan strategi SEO atau Search Engine Optimization guna nantinya mampu meningkatkan trafik.
- Membuatkan Akun Media Sosial
Siapa sih yang tidak punya akun media sosial saat ini? hampir setiap orang sekarang ini memang tidak bisa lepas dari media sosial. Nah tingginya pengguna media sosial saat ini seharusnya membuat Anda tidak boleh melewatkan peluang tersebut. Dalam hal ini, media sosial memang memberikan peluang besar bagi para pebisnis untuk bisa meningkatkan trafik toko online sekaligus mendapatkan pembeli (buyer). Sebab dengan media sosial kita bisa mengarahkan orang-orang yang melihat profil dan postingan kita untuk menuju ke halaman website. Nah dari sinilah muncullah peningkatan trafik toko online dan juga peluang besar memperoleh pembeli.
- Aktif Di Forum Online
Selain media sosial, Anda juga bisa mempromosikan toko online Anda di forum-forum online yang ada. Beberapa forum seperti detik forum, kaskus dan indowebster bisa membantu Anda untuk memperkenalkan toko online. Saat Anda bisa aktif di forum-forum online tersebut maka Anda akan bisa mendapatkan feedback berupa peningkatan trafik toko online dari para netizen yang aktif di forum. Saat toko online Anda punya trafik yang tinggi maka otomatis peluang Anda mendapatkan pembeli pun akan semakin besar.
- Daftarkan Pada Mailing List dan Direktori Atau Katalog Toko Online
Selanjutnya, strategi manjur meningkatkan trafik online adalah dengan mendaftarkan toko online Anda pada mailing list atau milist. Layanan mailing list memang selalu ada pada setiap jenis surat elektronik (email) yang bisa membantu Anda mendapatkan trafik. Selain itu daftrakan juga produk toko online Anda pada direktori atau katalog. Salah satu referensi katalog untuk meningkatkan trafik yang bisa Anda coba adalah Directory.Google.com.
- Blogwalking
Terakhir, strategi manjur untuk tingkatkan trafik toko online untuk perbesar peluang mendapatkan pembeli adalah dengan blogwalking. Blogwalking merupakan sebuah aktivitas berkunjung dari satu website ke website lain untuk mendapatkan feedback yang akan berdampak postif bagi toko online Anda. Dalam kegiatan ini Anda bisa berkomentar di beberapa postingan yang ada di website orang lain tersebut dengan mencantumkan link toko online. Saat banyak orang melihat komentar dan link toko online maka timbal baliknya adalah toko online Anda akan mendapatkan kunjungan atau trafik. Ketika toko online Anda mendapat trafik tinggi maka peluang mendapatkan pembeli pun akan semakin besar.
Demikian lima strategi manjur yang bisa Anda terapkan untuk meningkatkan trafik toko online. Sebagai entrepreneur yang ingin sukses tentu besarnya pengguna internet di dunia maya ini tidak boleh Anda lewatkan. Ketika Anda mampu menjadikan trafik toko online meningkat maka secara tidak langsung peluang Anda mendapatkan pembeli (buyer) pun juga akan semakin besar.