Tips

Mau Promosi YouTube Channel? Inilah 4 Cara Kreatif yang Bisa Anda Jalankan

Promosi YouTube Channel

Saat ini YouTube memang telah menjadi media yang begitu diminati publik. Dengan konten video yang dihadirkan, YouTube dianggap mampu menghadirkan hal menarik untuk disaksikan. Manusia memang lebih menyukai konten visual, apalagi bila didukung dengan unsur audio, maka hal tersebut akan semakin jadi pilihan. Kegemaran manusia menonton konten video sendiri didukung sebuah riset bahkan dikatakan bahwa 6 dari 10 orang lebih suka melihat YouTube dibanding membaca blog. Meski demikian walau YouTube telah menjadi platform yang diminati banyak orang, seseorang tetap harus berjuang mempromosikan channel-nya. Ini dikarenakan semakin banyaknya channel YouTube yang bermunculan membuat persaingan yang ketat. Nah berikut ini ada beberapa cara kreatif yang bisa Anda lakukan untuk menjalankan promosi YouTube.

  1. Buat Judul Video yang Bagus

Cara kreatif pertama untuk melakukan promosi pada YouTube Channel adalah dengan membuat judul video yang bagus. Judul memang akan menjadi perhatian pertama yang dilihat oleh pemirsa. Bahkan di halaman awal atau landing page YouTube sebelum video dipilih dan berjalan, pemirsa akan melihat dulu judul-judul yang ada. Dari sini bila judul video Anda sudah tidak menarik, maka akan sulit bagi pengunjung YouTube untuk melakukan klik atau memilih video Anda. Untuk membuat judul video YouTube yang baik sendiri Ada bisa menerapkan beberapa tips berikut :

  • Buatlah sesimpel mungkin namun jelas. Hindari judul yang terlalu panjang. Google sendiri biasanya akan memuat judul video di halamannya dengan panjang maksimal 66 karakter.
  • Gunakan keyword atau kata kunci yang telah diriset agar judul yang Anda buat bisa terdeteksi oleh search engine seperti Google. Hal ini akan membantu video Anda berada dihalaman awal atau yang terdepan di mesin pencarian.
  1. Optimalisasi Mesin Pencari (SEO)

SEO atau Search Engine Optimization merupakan salah satu metode mengoptimasi sebuah konten agar bisa mendapatkan posisi strategis di halaman mesin pencari (search engine). Nah karena search engine seperti Google ini masih banyak digunakan publik untuk mencari sesuatu termasuk video, maka Anda harus memaksimalkannya sebagai cara kreatif berpromosi. Untuk melakukan teknik ini maka Anda harus mendapatkan kata kunci atau keyword yang tepat terlebih dahulu. Setelah mendapatkan keyword yang banyak dicari publik, maka tuliskan pada judul, nama file, nama gambar, meta description, tag dan anotasi serta deskripsi profil channel Anda.

  1. Buat Thumbnail YouTube yang Jelas dan Menarik

Thumbnail merupakan preview dari video Anda yang menjadi gambar default. Karena thumbnail ini juga menjadi sajian pertama yang dilihat oleh publik, maka Anda harus memastikannya terlihat jelas dan menarik. Untuk membuat thumbnail ini terlihat jelas tentu Anda harus menggunakan file yang berkualitas tinggi dengan resolusi 1280 × 720 (dengan lebar minimum 640 piksel). Pastikan juga Anda harus membuat thumbnail yang akurat yang berkorelasi dengan konten video. Meski sebenarnya YouTube akan menghadirkan thumbnail secara langsung ketika video diunggah, namun sebaiknya Anda membuatnya secara khusus agar lebih menarik dan sesuai dengan apa yang diinginkan target pasar Anda.

  1. Sertakan Sebanyak Mungkin Informasi di Profil YouTube Anda

Terakhir, cara kreatif yang bisa Anda jalankan untuk promosi channel YouTube adalah dengan menyertakan informasi sebanyak dan sebaik mungkin pada profil. Dengan lengkapnya informasi pada profil, maka akan banyak viewers yang lebih tertarik pada channel Anda. Lalu bagaimana cara untuk melakukan cara ini? Jalankan saja beberapa hal berikut :

  • Konsisten dengan kehkhasan Anda. Anda harus bisa membuat halaman profil Anda memiliki kekhasan tersendiri. Anda bisa menghadirkan kekhasan tersebut dari penerapan warna, tata letak, logo, ikon atau yang lainnya.
  • Optimalkan deskripsi channel YouTube. Anda memang harus mengisi bagian halaman profil channel ini dengan sebuah deskripsi. Nah untuk membuat deskripsi yang baik, pastikan Anda menggunakan keyword yang tepat agar bisa optimal di mesin pencarian. Jangan lupa berikan keterangan untuk melakukan subscriber agar bisa update konten dengan lebih cepat.
  • Jangan lupa juga menyertakan tautan kontak pada halaman profil YouTube Anda. Tujuannya untuk menggiring orang-orang yang tertarik dengan konten-konten Anda untuk lebih dekat. Tautan kontak ini tidak harus nomor telepon, tapi juga bisa berupa email, website atau media sosial Anda.
Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Yang Menarik di Bulan Ini

To Top
×