Bisnis Online

Bisnis Online Ini Ternyata Dimulai Dari Instagram

Instagram menjadi bagian dalam bisnis beberapa waktu ini. Instagram merupakan aplikasi media social yang menyediakan laman berbagi video dan gambar secara gratis. Menurut studi Indonesia merupakan pengguna Instagram terbesar ke -4 di dunia. Jumlah pengguna Instagram di tanah air mencapai 120 juta akun.  Dari sinilah terbuka banyak peluang bisnis online yang kini marak dimulai dari Instagram. Berikut beberapa bisnis online yang dimulai dari laman media social  berbentuk lensa kamera tersebut.

Jastip

Bisnis online pertama ialah jastip atau jasa titip. Model bisnis ini ialah anda bisa nitip seseorang untuk membeli produk yang anda inginkan. Nanti ada fee yang dikenakan untuk titip pembelian barang tersebut. Jastip bisa menjangkau dalam negeri maupun luar negeri. Produk yang ditawarkan juga beragam mulai dari kosmetik, tas atau kebutuhan fashion hingga buku pada event book fair. Laman Instagram bisa jadi penghubung anda pelaku bisnis dengan konsumen. Untuk produk luar negeri biasanya ada biaya masuk yang dikenakan bilamana harga produk tersebut diatas  USD 500 per penumpang.

Endorser

Anda juga bisa membuka jasa endorser bilamana memiliki followers yang mumpuni. Saat ini banyak pula perusahaan yang tertarik bekerja sama dengan micro selebgram. Follower yang tak sampai  Rp.100.000 tersebut dianggap memiliki pengaruh yang cukup besar dalam membangun reputasi produk.  Sistem kerja endorser ini ialah memposting produk anda dalam akun instagram endorser. Durasi  foto atau video yang diunggah terkait produk anda bervariasi. Bisa hanya 24 jam melalui insta story hingga berbulan-bulan lamanya. Tarif endorser juga beragam tergantung kesepakatan bersama.

Fotografer

Pekerjaan selanjutnya yang paling membutuhkan instagram ialah fotografer. Alasannya mendasar instagram merupakan laman berbagi foto dan video. Memiliki foto instagramble tentu jadi kebutuhan tersendiri bagi beberapa orang. Tak heran bila skill fotografer sangat dibutuhkan. Keahlian fotografi juga bisa lebih luas lagi seperti mendokumentasikan acara penting seperti pernikahan, ultah hingga event korporasi.  Bagaimana berniat untuk jadi fotografer ?

Event Organizer

untuk mengadakan sebuah acara memang bukanlah hal yang mudah. Tidak hanya butuh perencanaan yang matang namun siap dengan hal tak terduga. Inilah yang menjadi celah munculnya event organizer. Apalagi masyarakat sekarang ini butu bukti konkrit dan memakai intagram untuk mereview kinerja. Begitu pula dalam bidang event organizer.  Setiap acara yang anda handle bisa dibagikan dalam laman instagram untuk memperluas jaringan bisnis. Saling tag instagram untuk meningkatkan hubungan dengan konsumen dan membangun brand.

Make Up Artist

Selanjutnya ada pekerjaan sebagai make up artist yang membutuhkan media visual. Instagram dipilih cocok mewakili  peluang usaha ini. Make up artist juga perlu membangun hubungan dengan kliennya. Jasa ini biasa lebih dikenal dari metode mouth to mouth. Dalam laman instagram anda bisa membagikan hasil tata rias anda.  Tak  jarang berbagi tips dan trik dalam make up bisa menarik banyak follower. Jangan malas pula untuk  membagikan cerita melalui insta story.

Kuliner

Makanan tak hanya menarik dari segi rasa namun juga tampilannya. Tampilan yang menarik akan mudah membuat orang tertarik untuk mencobanya. Tak hanya traveling saja, akun bertema kuliner juga memiliki banyak follower. Siapa sih di dunia ini yang gak suka makan? Karena makan juga bagian dari kebutuhan.   Tak heran bisnis makanan serasa tak pernah mati terus berkembang namun dengan banyak inovasi. Bisnis ini juga mampu mendulang profit tinggi .     

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Yang Menarik di Bulan Ini

To Top
×