Bisnis Online

Ingin Mulai Bisnis Online? Berikut 10 Ide Bisnis Online Minim Resiko yang Bisa Anda Coba

Belakangan ini, bisnis online memang sangat diminati oleh banyak orang. Selain `mudah dan menguntungkan, modalnya pun juga terbilang tidak terlalu besar. Tak heran jika kemudian banyak sekali orang yang kemudian berbondong-bondong untuk mencoba mulai bisnis online. Nah jika anda salah satunya, maka 10 ide bisnis online minim resiko berikut ini bisa anda coba.

  1. Bisnis Jasa Titip Beli

Terdapat banyak sekali konsumen yang membutuhkan bantuan dalam membeli suatu barang tertentu. Hal ini karena biasanya mereka terkendala jarak dan waktu yang akhirnya menjadikan bisnis jasa titip ini cukup potensial dan menggiurkan untuk dicoba. Jadi prakteknya anda hanya perlu mendatangi pusat perbelanjaan saja yang sesuai dengan target pasar dan membeli produk yang diinginkan oleh konsumen. Selain itu dari segi modal sendiri juga termasuk kecil, anda hanya perlu ongkos transportasi, kuota internet dan tenaga saja, sedangkan untuk masalah pembayaran barangnya, biasanya sudah dilakukan di awal oleh para konsumen dengan cara sistem pre-order. Pada umumnya bisnis jasa titip ini sendiri dilakukan ketika penjual sedang berlibur ke luar negeri.

  1. Bisnis Titip Jual

Untuk bisnis ini pada dasarnya anda hanya perlu memasarkan produk milik orang lain tanpa harus mengeluarkan modal untuk membeli barang tersebut. Salah satu bisnis titip jual yang sedang ramai adalah titik jual barang-barang bermerek seperti sepatu atau tas. Jadi jika barang tersebut tidak laku, maka anda tidak perlu menangung resiko kerugiannya.

  1. Bisnis Share-In-Jar

Ide bisnis minim resiko yang selanjutnya adalah bisnis share- in- jar yang merupakan bisnis yang sedang trend saat ini. Hal ini karena jenis bisnis yang satu ini mempunyai tujuan supaya para konsumen bisa mencoba berbagai jenis produk, khususnya skincare tanpa perlu membeli kemasan yang besar. Konsep dari bisnis share- in- jar adalah dengan membagi sebuah produk kedalam wadah-wadah yang kecil, selanjutnya menjualnya lagi dengan harga yang lebih murah dengan ukuran aslinya, untuk keuntungan sekitar 15-30 ribu per jarnya. Bisnis ini sendiri merupakan bisnis yag hampir tidak mungkin gagal mengingat banyak jenis produk kecantikan yang ingin dicoba oleh para konsumen.

  1. Bisnis Kuliner Rumahan

Khusus untuk anda yang memiliki hobi memasak dan memiliki waktu luang yang banyak maka bisnis yang satu ini akan sangat cocok untuk anda. Bisnis kuliner seperti catering kecil-kecilan terbilang sangat menjanjikan karena modal yang diperlukan pun juga sangat minim, apalagi bila pesanan dibuat sesuai pesanan.

  1. Bisnis Menjual Artikel

Untuk anda yang memiliki minat dalam bidang menulis anda bisa memanfaatkan kemampuan menulis anda untuk berbagai artikel dengan topik yang menarik untuk kemudian anda tawarkan. Hal ini karena hampir semua perusahaan khususnya perusahaan startup menerapkan content marketing yang bagus, salah satunya adalah artikel.

  1. Bisnis Paket Travel dan Umroh

Menurut beberapa data statistik sebagian besar kaum millennial cenderung menghabiskan uangnya untuk traveling. Nah anda bisa memanfaatkan peluang ini untuk menjual paket travel dan umroh dengan harga yang lebih terjangkau.

  1. Bisnis Jasa Desain Grafis

Ide bisnis kreatif yang satu ini merupakan bisnis yang sangat cocok untuk anak DKV. Jadi selain menimba ilmu, anda yang termasuk anak DKV bisa mengisi waktu luang anda dengan menjual desain anda kepada orang-orang yang memerlukan

  1. Bisnis Jasa Fotografi/Videografi

Saat ini bisnis jasa seperti fotografi dan videografi adalah bisnis yang mempunyai demand yang cukup tinggi yang bisa anda jadikan sebagai ide bisnis sampingan. Untuk bisa menjalankan bisnis yang satu ini anda juga tidak perlu membeli peralatan yang mahal. Jadi anda hanya perlu menyewa kamera dan peralatan yang lainnya dengan uang muka yang diberikan oleh para konsumen anda pada awal kesepakatan

  1. Bisnis Pakaian Murah

Pakaian adalah produk yang bisa dibilang tidak akan pernah sepi dari peminat, jadi sangat potensial untuk dicoba. Anda hanya perlu membuat kaos yang anda desain sendiri dengan memanfaatkan sistem pre-order. Namun bila anda tidak ingin memproduksi sendiri anda juga bisa mengambil baju dari supplier.

  1. Bisnis Cuci Sepatu Murah

Untuk sebagian orang, sepatu tidak hanya sekedar alas kaki saja. dengan begitu menjaga kebersihan sepatu adalah hal yang wajib. Meski begitu, membersihkan kotoran pada sepatu sendiri bukanlah hal yang mudah untuk dilakukan. Untuk itulah, bisnis cuci sepatu bisa menjadi sebuah bisnis yang mulai mencuri perhatian. Selain itu dari segi modal juga tidak terlalu besar, anda hanya perlu modal sekitar 3 juta saja, maka anda sudah bisa menjalankan bisnis ini.

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Yang Menarik di Bulan Ini

To Top
×