Sebuah tatanan kehidupan baru atau New Normal memang menjadi salah satu hal yang sebentar lagi akan kita jalani. Masa pandemi Covid-19 yang masih belum berakhir, memang membuat kita mau tak mau harus menjalankan era baru bernama New Normal. Negara-negara lain di Eropa dan Amerika bahkan sudah mulai menjalankan kehidupan New Normal. Era New Normal sediri diberlakukan dengan salah satu tujuannya yaitu memulihkan kembali perekonomian. Seperti kita tahu pada masa karantina Covid-19 berlangsung, roda ekonomi mengalami kemacetan. Nah dari sinilah maka pada era New Normal ini akan dijalankan juga fase pemulihan ekonomi dengan beberapa tahapan.
Fase 1
Fase pertama pemulihan ekonomi pada masa New Normal direncanakan akan dijalankan mulai tanggal 1 Juni 2020. Dalam fase atau tahapan pertama pemulihan ekonomi ini akan diberikan kelonggaran bagi beberapa industri dan jasa untuk beroperasi dengan tetap menerapkan protokol kesehatan. Beberapa industri dan jasa yang diperbolehkan beroperasi pada fase pertama ini antara lain industri fasilitas kesehatan dan juga toko-toko pendukung kesehatan.
Fase 2
Pada fase kedua dari tahapan pemulihan ekonomi masa New Normal ini maka akan dibuka bidang atau sektor lain. Bidang dan sektor ekonomi lain yang akan diperbolehkan buka pada tahapan atau fase kedua ini yaitu toko, pasar dan mall. Namun meski diperbolehkan beroperasi, pemilik usaha diwajibkan untuk menerapkan protokol kesehatan dalam kegiatan bisnisnya. Fase kedua ini sendiri direncanakan pemerintah akan dilakukan pada tanggal 8 Juni 2020.
Fase 3
Berikutnya, masuk pada fase ketiga dari tahap pemulihan ekonomi masa New Normal akan direncanakan pada tanggal 15 Juni 2020. Pada tahap ini akan dilakukan evaluasi dan pembukaan beberapa sektor usaha seperti salon, spa dan usaha dan jasa lainnya. Tidak hanya itu lembaga pendidikan seperti sekolah pun akan dibuka. Sama seperti prosedur pembukaan bisnis sebelumnya, maka di fase ketiga ini, sektor ekonomi yang diperbolehkan beroperasi tetap diharuskan menerapkan protokol kesehatan. Untuk lembaga pendidikan sendiri maka ditambah sebuah prosedur atau sistem shift untuk membatasi jumlah siswa dalam satu kelas agar tidak terjadi kerumunan yang dapat memicu penularan Covid-19.
Fase 4
Pada fase keempat ini akan dilakukan pembukaan dan evaluasi secara bertahap beberapa sektor ekonomi seperti cafe, restoran dan bar. Pembukaan beberapa sektor ekonomi ini juga tetap diwajibkan mengikuti protokol kesehatan yang telah ditetapkan. Pada fase keempat yang direncanakan dilakukan pada tanggal 6 Juli 2020 tersebut juga akan dibuka atau diperbolehkan kegiatan ibadah dan keagamaan dengan pembatasan jumlah jamaah.
Fase 5
Terakhir, tahapan pemulihan ekonomi pada masa New Normal ini diberlakukan pada fase kelima yang diagendakan dari tanggal 20 hingga 27 Juli 2020. Pada fase terakhir ini akan dilakukan pembukaan dan evaluasi untuk kegiatan ekonomi serta kegiatan sosial berskala besar. Nantinya pada akhir Juli dan awal Agustus, seluruh kegiatan ekonomi diharapkan sudah bisa beroperasi.
Itulah beberapa fase dan tahapan pemulihan ekonomi pada masa New Normal yang direncanakan atau diagendakan pemerintah. Seperti latar belakang semula bahwa keadaan pandemi ini memang mau tak mau harus kita terima dengan tetap produktif. Caranya kita harus menjalankan kehidupan baru (New Normal) dengan tetap memberlakukan atau menerapkan protokol kesehatan yang telah ditetapkan WHO.