StartUp dan UKM

Inilah 5 Hal yang Harus Anda Lakukan Agar Startup Terorganisir dengan Baik

Menjalankan bisnis startup yang tergolong baru memang akan selalu menjadi tantangan bagi siapa pun yang bergerak di sana. Hal ini dikarenakan bisnis yang sedang berkembang ini memiliki sistem yang berbeda dengan bisnis-bisnis lainnya. Karena sistem startup yang berbeda tersebut maka seseorang yang akan menjalankan bisnis ini harus memiliki kemampuan manajemen dan organanisasi startup. Menurut para pakar dibidang bisnis rintisan digital ini, startup memang memiliki peluang cukup besar asal dijalankan dengan sistem manajemen dan organisasi yang baik. Nah untuk itulah Anda yang akan menjalankan bisnis dibidang startup harus bisa mengorganisasi perusahaan dengan optimal. Bagaimana caranya? Berikut beberapa cara manajemen dan organisasi yang bisa founder lakukan agar bisnis startup mencapai sukses.

  1. Komunikasi

Pertama, sistem manajemen yang harus dicermati para founder startup yakni komunikasi. Komunikasi memang memegang peranan penting dalam bisnis apapun, termasuk startup. Namun dalam dunia kerja startup yang berkaitan dengan teknologi, komunikasi yang berlangsung bisa dilakukan dengan media perantara digital. Salah satu cara komunikasi dalam dunia kerja startup yang bisa dilakukan adalah dengan menggunakan aplikasi. Beberapa aplikasi untuk komunikasi bisnis startup yang dapat digunakan adalah Flowdock dan Slack yang mampu menciptakan sistem komunikasi yang lebih cepat. Aplikasi lain yang bisa digunakan untuk komunikasi kerja startup adalah Trello, Google Docs dan lain sebagainya. Dengan beberapa aplikasi tadi maka komunikasi bisa berlangsung secara intrenal, termasuk menciptakan diskusi tim serta manajeman email.

  1. Pengelolaan Media Sosial

Startup yang terlingkup dalam bidang teknologi memang tak akan terpisahkan dari media sosial. Bahkan peran media sosial dalam dunia startup sangat krusial karena mampu membuat strategi promosi berjalan maksimal. Seperti kita ketahui bahwa saat ini hampir semua lapisan masyarakat di dunia menggunakan media sosial. Nah dari sini maka founder startup harus benar-benar memanfaatkan media sosial sebagai alat untuk mencapai sukses. Tapi supaya kesuksesan bisa diraih, founder harus melakukan manajemen atau pengelolaan startup ini dengan baik. Salah satu media sosial yang akan membantu Anda dalam membagikan berita ke berbagai platform dengan mudah dan cepat adalah Sociocaster dan Hootsuite.

  1. Workflow Tim

Berikutnya, manajemen startup yang harus Anda lakukan agar usaha rintisan digital mencapai sukses adalah workflow tim. Untuk mengefektifkan dan mengoptimalkan kerja semua divisi, maka memang dibutuhkan sebuah sistem arus atau alur kerja. Dengan sistem alur kerja yang jelas dan tepat maka akan membuat semua pekerjaan bisa cepat dilakukan sesuai rencana dan target. Untuk bisa membuat alur kerja yang demikian, founder bisa memanfaatkan aplikasi Asana dan Trello. Dengan kedua aplikasi ini maka beberapa hal seperti penetapan tugas, pembagian kerja, pengatran deadline hingga penyerahan tugas bisa dilakukan dengan baik.

  1. Keuangan

Hal yang tak kalah pentingnya dalam sebuah sistem managemen startup yakni keuangan. Sebagai bisnis rintisan, maka keuangan menjadi hal yang sangat perlu diatur. Sebab bisnis startup yang umumnya memiliki keuangan belum stabil membuat founder tak boleh gegabah hingga salah mengambil keputusan untuk memutuskan pengeluaran. Untuk membantu Anda mengatur keuangan bisnis startup, Anda dapat menggunakan aplikasi Akunting atau FreshBooks. Dari kedua aplikasi ini maka Anda akan dibantu untuk memantau pemasukan dan pengeluaran dari bisnis startup.

  1. Pengelolaan Sumber Daya Manusia

Terakhir, manajemen startup yang harus Anda cermati dalam bidang startup yakni pengelolaan sumber daya manusia (SDM). Orang-orang yang bekerja dalam perusahaan startup Anda memang memiliki kontribusi besar dalam kesuksesan bisnis yang Anda jalankan. Semakin mumpuni da berkualitas SDM dalam bisnis startup Anda maka semakin besar peluang Anda untuk mencapai sukses. Untuk membantu Anda mengelola SDM maka Anda bisa menggunakan aplikasi Sleekr dan Talenta. Dengan kedua aplikasi tersebut maka beberapa hal dibidang SDM seperti database,perekrutan, pencatatan kehadiran hingga pembayaran upah bisa dilakukan dengan baik dan optimal. Dari sini maka dengan kedua aplikasi ini Anda pun akan dibantu untuk mengelola tim HRD (Human Resourches Development) yang mumpuni.

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Yang Menarik di Bulan Ini

To Top
×