Keuangan

Libur Panjang Telah Tiba, Siapkan Dana Liburan Hemat dengan 7 Cara Ini Yuk!

Liburan memang di tunggu-tunggu oleh banyak orang mulai dari pelajar, guru, pekerja kantoran hingga pejabat menginginkan liburan. Sebab, dengan berlibur kita bisa sejenak melepaskan diri dari kejenuhan rutinitas sehari-hari. Namun dibalik semua itu, liburan justru bisa menjadi boomerang bagi keadaan finansial jika tidak direncanakan dengan baik. Salah satu faktor utamanya adalah mahalnya biaya akomodasi dan perjalanan, sehingga Anda butuh mengorbankan uang dan tabungan untuk bisa berlibur. Berlibur memang akan sangat menyenangkan, namun kegiatan ini sering kali membebani keadaan finansial Anda. Oleh karena itu, sebaiknya simak beberapa cara yang bisa Anda lakukan agar keuangan Anda tetap terjaga saat musim berlibur.

  1. Mengatur Rencana Liburan

Sebelum memutuskan pergi berlibur, ada baiknya Anda mengatur rencana kegiatan dan tempat wisata yang akan dikunjungi selama berlibur terlebih dahulu. Hal ini penting dilakukan, agar Anda bisa mengecek harga dan biaya yang harus dikeluarkan saat berlibur nanti. Tidak hanya itu, mengatur rencana liburan juga bisa mengetahui apakah ada promo atau potongan harga yang bisa dimanfaatkan terutama menggunakan advance booking atau pembayaran melalui kartu kredit. Dengan demikian, keuangan Anda akan lebih hemat jika menggunakan promo atau potongan harga. Liburan senang, keuangan pun aman.

  1. Memanfaatkan Tabungan Berjangka

Jika sudah mengatur rencana liburan dan sudah menemukan harganya, selanjutnya siapkan dana terpisah mana dana untuk berlibur dan mana untuk menabung. Dengan adanya tabungan ini, maka Anda bisa memanfaatkanya sesuai dengan kebutuhan selama berada di tempat liburan. Bagusnya lagi Anda bisa melakukan proyeksi, kira-kira berapa dana yang akan dibutuhkan selama berlibur. Selain itu, Anda juga bisa menyiapkannya dalam bentuk tabungan pada jauh-jauh hari untuk menekan angka pemborosan.

  1. Memesan Tiket Lebih Awal

Sebaiknya, pesanlah tiket keberangkatan beberapa bulan sebelum tanggal pemberangkatan. Hal ini penting dilakukan, terutama untuk mendapatkan harga tiket yang lebih murah. Jika memesan tiket menjelang hari pemberangkatan, biasanya harga akan jauh lebih mahal lho. Agar mendapatkan tiket lebih murah, Anda bisa memanfaatkan promo pembelian tiket dari kartu kredit untuk pemberangkatan tanggal-tanggal tertentu saja. Dengan melakukan langkah ini, maka Anda bisa lebih menghemat keuangan di musim liburan.

  1. Memanfaatkan Paket Wisata

Jika Anda tergolong orang yang sulit mengatur keperluan liburan seorang diri, maka cobalah alternatif lain yaitu dengan memanfaatkan paket wisata yang saat ini banyak ditawarkan. Dengan memanfaatkan paket wisata ini, Anda tidak akan kerepotan mengurusi apa saja yang harus dibereskan. Karena, biasanya paket wisata sudah menawarkan penginapan sekaligus akomodasi perjalanan.

  1. Simpanlah Uang Tunai

Membawa uang tunai saat berlibur, memang cenderung ribet dan tidak efektif. Untuk menghindari hal ini, maka solusinya Anda bisa memakai kartu kredit saja. Tidak hanya bisa dimanfaatkan untuk memesan tiket perjalanan dan penginapan, kartu kredit juga bisa dimanfaatkan saat Anda berada di tempat liburan tertentu. Maksudnya, Anda bisa menggunakan kartu kredit tersebut di merchant-merchant tertentu yang senantiasa memberikan promo potongan harga khusus makanan dan layanan tertentu.

  1. Membooking Hotel Murah

Biasanya, penginapan menjadi salah satu biaya yang cukup besar ketika berlibur. Nah, untuk menekan biaya ini maka Anda bisa mengantisipasinya dengan cara memesan hotel jauh-jauh hari agar mendapatkan kamar dengan harga yang terjangkau. Agar lebih hemat lagi, Anda bisa memanfaatkan promo kartu kredit untuk mendapatkan potongan harga. Selain itu, Anda juga bisa memanfaatkan aplikasi penginapan murah seperti Airbnb untuk mendapatkan penginapan dengan harga termurah.

  1. Gunakan Asuransi Perjalanan

Cara terakhir yang harus Anda lakukan dalam menghadapi liburan adalah menggunakan asuransi perjalanan. Percuma saja Anda berlibur, namun tidak ada pengaman. Untuk melindungi Anda selama perjalanan liburan, maka manfaatkan saja asuransi perjalanan. Sebab, asuransi perjalanan ini akan memberikan perlindungan atas kehilangan barang yang mungkin saja terjadi ketika Anda sedang berlibur. Dengan menggunakannya, perjalanan selama berlibur pun akan tetap terjaga tanpa perlu khawatir terjadi berbagai hal yang mungkin saja terjadi selama perjalanan.

Demikian 7 cara siapkan dana liburan hemat, agar kondisi keuangan Anda tetap terjaga selama berlibur dan setelah berlibur. Selamat mencoba!

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Yang Menarik di Bulan Ini

To Top
×