Jika sebelumnya anda terpesona dengan kebaikan penggdaian yang mengizinkan produk Tupperware sebagai salah satu yang bisa digadai ternyata ada beberapa produk unik lainnya yang bisa tergadai. Ada banyak barang unik yang mungkin bisa membuat anda mengernyitkan dahi mengetahuinya bisa digadaikan di penggadaian. Sebelum lebih jauh membahas tentang produk unik apa saja itu ada baiknya anda ketahui dulu lebih dalam tentang penggadaian.
Sejarah Pegadaian
Pegadaian merupakan BUMN yang bergerak dibidang keuangan Indonesia sebagai salah stau solusi untuk pendistribusian modal yang ramah di kantong masyarakat Indonesia. Pegadaian sendiri sudah ada sejak zaman Belanda tepatnya ketika VOC berdiri. Pegadaian pertama mulai didirikan pada tanggal 1 April 1901 di Sukabumi, Jawa Barat. Layanan yang ditawarkan diantaranya ialah pembiayaan, emas, aneka jasa pembayaran mulai dari tagihan listrik,air, pulsa dan bisnis lainnya.
Fungsi Pegadaian
Fungsi dari pegadaian ini bai pegadaian itu sendiri ialah sebagai salah satu sumber pendapatan negara. Laba yang dihasilkan oleh pegadaian digunakan untuk cadangan umum negara, dana pembangunan swasta, cadangan tujuan hingga dana social. Manfaat drai pegadaian ini dilihat drai segi nasabah ialah sebagai berikut :
- Penitipan barang yang aman dan dapat anda percayai
- Pinjaman uang dengan bunga murah
- Penaksir atas asset anda yang bisa dipercaya dan berpengalaman
- Memberikan dana tunai cepat dan dapat anda gunakan sebagai lokasi transaksi logam mulia
- Mudah dijangkau berbagai kalangan masyarakat dengan persyaratan pinjaman yang mudah
Barang Unik Yang Bisa Masuk Gadai
Kabar yang mana bahwa pegadaian menerima produk Tupperware sebagai barang jaminan tentu menggegerkan masyarakat. Tupperware merupakan brand yang mana menaungi produk peralatan dapur seperti wadah penyimpanan. Ternyata selain produk Tupperware ada pula beberapa barang unk lainnya yang diterima pegadaian sebagai jaminan gadai yang jarang diketahui masyarakat.
Keris
Keris merupakan salah satu senjata khas Indonesia yang sudah ada sejak 600 tahun yang lalu. Bentuknya seperti belati namun seringkali bilahnya berkelok-kelok. Keris biasa digunakan oleh suku Melayu dan Jawa sebagai senjata untuk melindungi diri. Keris juga telah terdaftar dalam UNESCO sebagai salah satu warisan budaya dunia non bendawi manusia sejak tahun 2005 silam. Siapa sangka bahwa keris juga bisa anda gadai di pegadaian.
Sepeda Onthel
Barang unik selanjutnya yang bisa digadai ialah sepeda onthel. Sepeda onthel ini merupakan sepeda yang desainnya digunakan sejak zaman Belanda dengan ciri posisi duduk tegak. Kabarnya walau sudah ada zaman Belanda dan tidak diproduksi lagi namun sepeda ini sangat kuat dan memiliki harga jual yang tidak murah. Kini bahkan ada komunitasnya sendiri yang tersebar diberbagai kota dan sering mengadakan konvoi.
Gading
Gading merupakan bagian rahang atau mulut gajah. Gading ini biasa digunakan sebagai pajangan dinding. Walaupun hanya pajangan namun harga dari gading tersebut tidaklah murah. Sulitnya perdagangan gading dan mendapatkannya dari hewan paling besar diantara hewan di daratan ini juga tidaklah mudah. Gading ini ada yang diperjual belikan langsung da nada pula yang diukir dahulu barulah dijual.
Pompa Air
Mungkin anda pernah mendengar bahwa pegadaian menerima traktor sebagai barang gadai. Traktor memang memiliki nilai yang lebih karena digunakan untuk membajak sawah dan sangat berharga bagi para petani. Selain traktor tahukah anda bahwa pompa air juga bisa anda gadaikan di pegadaian. Jika punya pompa air di rumah dan butuh dana cepat maka segeralah ke pegadaian untuk menggadainya.