Bisnis Online

Sudah Tahu Ada Banyak Fakta Menarik dari Keberhasilan Instagram? Cari Tahu Di Sini Yuk!

fakta-instagram

Sebagai media sosial terpopuler saat ini, Instagram tentu akan menjadi sesuatu yang sangat menarik untuk ditelusuri. Dengan popularitasnya, Instagram kemudian menjadi media sosial yang tak pernah dilewatkan oleh setiap pebisnis, dan mungkin itu salah satunya adalah Anda. Media sosial ciptaan atau kreasi dari Kevin Systrom ini sekarang memang telah menjadi fenomena tersendiri. Pasalnya, dengan jumlah pengguna yang telah mencapai lebih dari 800 juta membuat Instagram sedang mempersiapkan dirinya untuk menjadi yang terdepan melewati Facebook. Tapi sebelum sukses seperti sekarang ini, Instagram memiliki cerita dan riwayat tersendiri. Nah dari sinilah akan sangat menarik untuk kita menelusuri jejak riwayat dari Instagram ini. Sebab di dalamnya kita akan mendapatkan fakta-fakta menarik tentang media sosial kreasi dari Kevin Systrom tersebut.

  1. Kevin Systrom Pernah Menolak Ajakan Mark Zuckerberg

Fakta menarik pertama yang bisa kita dapati dari media sosial Instagram ini adalah Kevin Systrom yang pernah menolak ajakan Mark Zuckerberg. Mark Zuckerberg yang merupakan owner dari Facebook ternyata dulu pernah mengajak Kevin untuk bersama-sama mengembangkan jejaring sosial. Ajakan ini sendiri dilakukan Mark setelah memustuskan berhenti kuliah dari Universitas Stanford di tahun 2004. Tapi ajakan dari Mark ditolak Kevin dengan alasan mau fokus menyelesaikan kuliahnya. Setelah lulus kuliah, Kevin bekerja di beberapa perusahaan besar seperti Google, Twitter dan Nextstop.

  1. Kevin dan Mike Mendirikan Burbn dan Mendapatkan Inspirasi Membuat Instagram dari Sana

Bersama dengan temannya, Mike Krieger, Kevin mulai merintis media sosial Instagram. Namun sebelum itu tahukah bahwa Instagram ini muncul karena adanya pemikiran dari inspirasi bisnis awal yakni Burbn yang dirintis Kevin dan Mike? Jadi ketika itu Burbn yang dijalankan dianggap terlalu kompleks karena fokusnya yang terlalu banyak. Aplikasi berbasis lokasi ini kemudian terlihat oleh mereka bahwa penggunanya banyak yang mengunggah foto yang telah difilter. Nah dari sinilah maka kemudian muncul ide dan pemikiran untuk membuat media sosial Instagram yang merupakan aplikasi berbasis gambar.

  1. Asal Usul Nama Instagram

Fakta menarik berikutnya yang bisa didapatkan dari media sosial Instagram adalah dari namanya sendiri. Nama “Instagram” sendiri terdiri dari dua kata yakni ”insta” atau ”instan” dan ”telegram”. Menurut Kevin diambilnya kata “insta” atau “instan”  karena dirinya terinspirasi oleh kamera polaroid yang saat itu sering dikenal dengan julukan foto instan. Sedangkan untuk nama “telegram” dirinya terinspirasi oleh telegram yang menjadi  alat komunikasi yang bisa dilakukan dengan cepat.

  1. Dirilis Pada 6 Oktober 2010 dan Langsung Mendapatkan 25.000 pengguna

Jika biasanya untuk meluncurkan atau merilis sebuah aplikasi ini dibutuhkan waktu bertahun-tahun maka hal ini tidak berlaku pada Kein dan Mike. Untuk mengembangkan dan kemudian merilis Instagram, Kevin dan Mike hanya membutuhkan waktu sekitar 8 minggu saja. Menariknya lagi ketika dirilis pertama kali pada 6 Oktober 2010, Instagram langsung mendapatkan 25.000 pengguna. Dan pada satu bulan , media sosial yang diawal hanya bisa dijalankan pada perankat iOS bisa memperoleh 1 juta pengguna.

  1. Baru Rilis Langsung Raih Beberapa Penghargaan

Tidak hanya langsung mendapatkan pengguna dalam jumlah banyak, tapi Instagram yang baru dirilis langsung meraih beberapa penghargaan. Beberapa penghargaan yang diraih Instagram diawal peluncurannya antara lain juara kedua pada kategori Aplikasi Mobile Terbaik oleh TechCrunch Series 2010. Di tahun 2011 sendiri, Instagram kembali meraih penghargaan. Tak tanggung-tanggung di tahun tersebut, Instagram meraih dua penghargaan sekaligus yaitu”Best Locally Made App” di SF Weekly Wev Awards dan “iPhone App of the Year”.

  1. Tahun 2012 Instagram Semakin Populer dengan Hadir di Android

Dari beberapa penghargaan yang diraih, Instagram semakin populer dan membuatnya memperoleh10 juta pengguna dalam kurun waktu satu tahun. Instagram kemudian berinovasi lagi di tahun 2012 dengan hadir di platform android yang saat itu juga sedang marak digunakan. Dari sini pengguna Instagram terus mengalami peningkatan.

  1. Akuisisi oleh Facebook dengan Nilai Fantastis USD 1 Miliar atau Sekitar Rp 9 Triliun

Melihat potensi besar dari Instagram, owner Facebook yakni Mark Zuckerberg yang sebelumnya mengajak Kevin bergabung tertarik untuk mengakusisinya. Dengan dana senilai USD 1 miliar atau sekitar Rp 9 triliun, Mark sangat berani membeli Instagram yang memang sedang populer. Dengan akusisi ini maka Kevin dan Mike pun menjadi kaya mendadak.

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Yang Menarik di Bulan Ini

To Top
×