Bagaimana Cara Mendapatkan Uang dari Profesi Backpacker? – Profesi yang satu ini sebenarnya sudah lama ada. Namun, baru 3 tahun terakhir yang orang banyak yang melirik profesi ini. Profesi tersebut adalah bakcpaker.
Mungkin banyak yang bertanya-tanya, masak sih backpacker itu termasuk jenis profesi? Bukankah salah satu cara jalan-jalan ini malah menguras uang, bukan menghasilkan uang.
Jika anda adalah salah satu dari mereka yang masih memiliki pola pikir demikian, anda salah. Sekarang ini banyak orang memiliki penghasilan yang cukup besar dari menjadi seorang backpacker. Ada berbagai cara untuk mendapatkan pundi pundi rupiah dari backpacker. Penasaran?
- Membuat Buku
Banyak yang tidak tahu jika sebenarnya seorang backpacker bisa menjadi seorang penulis. Tentu yang ditulis adalah pengalamannya sendiri. Buat yang merasa nggak terlalu bisa menulis, tentu belajar adalah langkah pertama yang harus anda ambil.
Cobalah membaca dari berbagai buku ataupun artikel online. Tentukan gaya bahasa yang pas dan cocok dengan karakter anda. Sesuaikan juga bahasa yang anda pilih dengan sasaran pembaca.
Selanjutnya, tulis pengalaman backpacker anda dan ajukan kepada penerbit. Kalau berhasil,, anda akan menerima royalti dari buku yang terjual. Paling nggak sih sekitar 10% dari harga buku dikalikan dengan jumlah buku yang laku terjual. Wah duitnya bisa buat backpackeran lagi. Bahkan mungkin bisa buat jalan-jalan ke luar negeri.
- Menulis di Blog
Beda buku, beda juga dengan blog. Kalau di blog, penghasilan ya kita usahakan sendiri. Tuangkan pengalaman backpacker menjadi isi tulisan di blog. Kalau menurut netizen tulisan anda bagus, bukan nggak mungkin blog yang anda buat bisa jadi sangat terkenal.
Imbas baiknya, saat blog terkenal akan ada banyak tawaran iklan yang mampir untuk mengisi blog. Nggak cuma itu, jika beruntung, anda bisa dibiayai gratis untuk trip selanjutnya. Siapa nih yang gak mau jalan-jalan tapi dibayar?
- Menjadi agen perjalanan
Buat yang sudah terbiasa dengan jalan-jalan alias backpacker, mengurus sendiri bekal perjalanan adalah hal wajib yang harus dilakukan sendiri. Nah pengalaman inilah yang bisa anda jadikan peluang bisnis dan karir untuk mendapatkan keuntungan.
Anda bisa membuka jasa perencanaan perjalanan atau agen tour. Nggak harus punya kantor. Media sosial bisa menjadi tempat yang pas untuk ajang promosi jasa anda.
Tugas yang biasa dilakukan aleh agen perjalanan bermacam-macam. Mulai dari booking tiket, menjadi tour leader, dan membuat itenerarynya.
Menjadi agen perjalanan tentu harus mengetahui resiko yang harus ditanggung. Misalnya saja saat booking tiket pesawat. Saat terjadi fluktuasi, anda bisa saja tombok karena harga yang disepakati ternyata lebih rendah dari harga tiket yang ada. Hitung secara cermat terlebih dahulu sebelum menentukan harga deal nya. Daripada rugi, iya kan?
- Host acara backpacker
Kalau yang ini mungkin anda harus punya modal fisik ya. Menjadi host sebuah acara tentu setidaknya memiliki wajah yang nyaman dipandang mata. Selain itu, anda juga harus memiliki pengalaman yang baik tentang acara yang akan anda bawakan.
Tata bahasa juga hal yang nggak boleh ketinggalan. Menggunakan bahasa yang baik akan sangat membantu anda untuk menaikkan rating acara tersebut. Kalau program acaranya sukses, tentu akan berdampak baik buat karir anda. Baik untuk karir tentu juga baik buat penghasilan.
Menjadi host akan membuat anda bekerja dengan hobbi. Tentu enak dong kalau dibayar karena sesuatu yang sangat kita sukai.
Anda seorang backpacker? Cobalah salah satu cara diatas untuk mendapatkan penghasilan dari hobbi anda tersebut. Semoga bermanfaat..