Lainnya

Mentor Bisnis Itu Penting Lho! Inilah Manfaatnya Bila Anda Memilikinya

mentor-bisnis

Bagi Anda yang baru pertama kali terjun ke dunia bisnis seharusnya Anda mengincar seorang mentor bisnis. Mengapa? Sebab dalam dunia bisnis yang penuh dengan risiko, termasuk risiko kegagalan, maka Anda butuh penuntun atau pembimbing yang bisa mengarahkan Anda saat menjalankan usaha, terutama ketika akan memutuskan strategi bisnis. Nah orang yang bisa mengarahkan bisnis Anda dengan baik karena pengalaman yang dimilikinya ini, dalam dunia entrepreneur sering dikenal dengan nama mentor. Mentor bisnis ini memang harus memiliki pengalaman yang lama di dunia usaha. Syukur-syukur Anda bisa mendapatkan mentor bisnis yang telah sukses besar menjalankan usahanya. Tapi bila Anda masih merasa ragu untuk memiliki mentor maka cobalah membaca artikel ini tentang manfaat memiliki mentor bisnis.

  1. Mentor Membagikan Pengalaman Bisnis yang Beri Inspirasi

Manfaat pertama memiliki mentor bisnis adalah mentor mampu membagikan pengalaman bisnis yang memberi inspirasi. Mentor yang telah lama menjalankan bisnis tentunya punya banyak pengalaman yang bisa Anda ambil pelajaran. Dari pengalaman yang dimiliki mentor ini Anda harus bisa menggalinya secara lebih dalam apa-apa yang pernah dialaminya saat menjalankan usaha. Nah dari kisah dan pengalaman yang dimiliki mentor dan kemudian dibagi pada Anda, maka akan banyak hal dan pelajaran yang bisa didapat. Dari pelajaran-pelajaran penting dalam menjalankan usaha inilah maka Anda pun bisa membuat bisnis terus bertumbuh dan berkembang. Ingat peribahasa atau ungkapan yang mengatakan bahwa “pengalaman adalah guru terbaik”. Nah dari sini Anda tak boleh meremehkan apalagi menyia-nyiakan pengalaman dari orang lain, termasuk mentor bisnis.

  1. Mentor Akan Membimbing Langkah Anda dalam Berbisnis

Dalam menjalankan bisnis tak jarang pengusaha mengalami kebinggungan dan kebimbangan dalam menentukan arah bisnisnya. Meski telah memiliki tujuan bisnis yang terukur, tapi dalam pelaksanaannya, tak jarang pengusaha binggung untuk menentukan langkah atau mengambil kebijakan dan strategi yang tepat. Tapi bila Anda memiliki mentor bisnis maka kebinggungan dan kebimbangan dalam memutuskan langkah terbaik akan bisa diminimalisir. Pasalnya, mentor bisnis yang memiliki pengalaman panjang dibidang usaha, akan membimbing langkah Anda untuk menentukan langkah dan strategi yang tepat. Ketika Anda dibimbing untuk menentukan langkah oleh mentor, maka peluang Anda untuk menghindari kesalahan dan akhirnya menciptakan pertumbuhan bisnis akan semakin terbuka lebar.

  1. Mentor Punya Relasi Bisnis yang Banyak

Berikutnya, manfaat besar yang bisa Anda dapatkan ketika memiliki mentor bisnis adalah punya peluang menjalin hubungan dengan banyak relasi. Seperti kita tahu relasi bisnis memang sangat penting bagi seorang pengusaha. Sebab dengan adanya relasi bisnis, maka kita akan bisa menjalin kerjasama atau kemitraan yang saling menguntungkan. Bisa jadi dalam relasi yang kita miliki kita bisa mendapatkan project yang besar dan menguntungkan untuk kita kerjakan. Bukan hanya sekedar manfaat soal keuntungan dan laba, tapi dengan memiliki relasi bisnis yang banyak maka kita bisa menjadikan mereka sebagai teman diskusi untuk menjalankan bisnis yang baik. Nah ketika Anda memiliki mentor bisnis yang berpengalaman, maka Anda juga akan bisa berkenalan dengan relasi-relasi yang dimiliki mentor tersebut. Dari sinilah maka relasi yang dimiliki mentor pun akan bisa menjadi relasi Anda juga.

  1. Mentor Akan Memotivasi Anda di Masa Sulit

Terakhir, manfaat memiliki mentor bisnis adalah untuk memotivasi Anda dimasa sulit. Dalam menjalankan bisnis yang berputar seperti roda layaknya kehidupan, maka bukan tidak mungkin pengusaha kemudian mengalami keterpurukan. Keterpurukan entah itu akibat salah strategi atau kerugian yang dialami biasanya akan membuat jiwa terpukul. Saat jiwa terpukul karena bisnis yang tidak sesuai harapan, biasanya jiwa pengusaha akan down. Tentu keadaan ini tidak baik dan tidak boleh dibiarkan berlarut-larut. Pasalnya, bila keadaan ini dibiarkan, maka pebisnis akan menjadi putus asa dan meninggalkan bisnisnya. Maka dari itu dibutuhkan orang yang mampu memotivasi pengusaha yang sedang down tadi. Nah orang yang bisa memotivasi dengan baik pengusaha yang down adalah mereka yang pastinya harus punya banyak pengalaman. Jadi orang yang tepat Anda pilih untuk bisa memotivasi Anda dalam berbisnis yaitu mentor.

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Yang Menarik di Bulan Ini

To Top
×