Lainnya

Menyambut Ramadhan Jangan Lupa Zakat Online

Menyambut Ramadhan Jangan Lupa Zakat Online – Ramadhan alias bulan puasa bagi umat muslim akan segera tiba, hal ini berarti umat muslim harus melakukan persiapan ibadah wajib lainnya setelah berpuasa yaitu menyalurkan zakat untuk mereka yang membutuhkan. Namun pada prakteknya, pemberi zakat kadang mengalami kesulitan menemukan lokasi untuk menunaikan kewajiban tersebut, seiring pesatnya perkembangan teknologi sekarang zakat bisa dilakukan secara online hanya dengan melalui smartphone yang kita miliki karena beberapa penyalur zakat resmi dalam negeri telah menambahkan opsi untuk berzakat secara online, untuk mengetahui beberapa badan zakat yang mendukung platform online, bisa dilihat dibawah ini:

  1. Badan Amin Zakat Nasional (BAZNAS)

Organisasi BAZNAS adalah organisasi satu-satunya yang resmi didirikan oleh pemerintah Indonesia sejak 2001. Selain menggunakan metode offline organisasi satu ini juga memiliki fasilitas Online untuk pengumpulan zakat, infak dan sedekah yang tentunya akan memudahkan kita dalam beramal baik saat bulan Ramadhan. Dukungan on line yang dimiliki BAZNAS cukup beragam karena kita bisa memilih sendiri untuk membayar Zakat melalui fasilitas yang disediakan seperti Paytroll system, mobile banking dan transfer rekening bank via ATM. BAZNAS juga telah meluncurkan aplikasi untuk android guna membantu membayar zakat dengan mudah.

 

  1. Zakat mobile By Rumah zakat

Organisasi rumah zakat beroperasi sejak tahun 2010, konsep yang ditawarkan rumah Zakat lebih pada berdonasi secara “Jemput Bola” dengan mendatangi banyak lokasi keramaian seperti pusat perbelanjaan. Selain secara langsung rumah zakat juga memiliki aplikasi untuk berzakat secara online aplikasi ini sangat cocok digunakan untuk beramal dibulan suci ramadhan dibuat oleh rumah zakat dan PT Dihital jaya solusi, aplikasi ini memungkinkan kita berzakat dengan ketentuan yang benar dan mudah. Aplikasi buatan studio developer petani digital ini juga memungkinkan kita mendapat informasi seputar ZIS atau zakat, Infak dan sadaqah.

Aplikasi ini juga menghadirkan fitur update kegiatan terbaru rumah zakat dalam hal implementasi program-program pemberdayaan dan melakukan transaksi donasi, tak ketinggalan aplikasi zakat mobile by rumah zakat ini juga menghadirkan fitur kalkulator zakat yang memudahkanmu menghitung berapa besaran zakat yang wajib dibayarkan. Disitus ini juga diberikan informasi jumlah dana yang terkumpul dan sumbangan yang dituju. Selain itu bila ada pertanyaan lebih lanjut dalam situs ini juga disediakan layanan Chat yang memudahkan kita untuk bertanya secara langsung. Semuanya tersedia dalam situs rumah zakat

  1. Bazis Jakarta

Kalau orang Bandung bisa bersedekah via ayo bakar zakat, berbeda dengan warga Jakarta. Untuk warga Jakarta yang ingin menunaikan rukun islam ketiga ini bisa memakai aplikasi Bazis Jakarta yang merupakan aplikasi hasil kerjasama antara Badan amil zakat Infak dan Shadaqah(BAZIS) provinsi DKI Jakarta. Uniknya bukan cuma berzakat saja, lewat aplikasi ini kita bisa mengajukan permohonan bantuan pembiayaan. Tentunya untuk kepentingan bersama dan bagi orang yang membutuhkan selain itu bagi yang sudah berzakat via aplikasi ini bisa mengetahui laporan pengumpulan dan pendayagunaan zakat serta ragam kegiatan pendayagunaan yang telah dilakukan oleh BAZIS provinsi DKI Jakarta

  1. Ayo Bayar Zakat

Aplikasi yang digagas oleh pemerintah Bandung, badan zakat nasional dan forum organisasi zakat wilayah Bandung ini memudahkan kita untuk beramal dibulan ramadhan. Aplikasi ini dibuat oleh developer CINTE.IT dengan mengusung banyak fitur yang memudahkanmu untuk berzakat seperti informasi zakat untuk mengetahui syariat zakat. Lalu ada juga fitur kalkulator zakat yang berfungsi untuk menghitung berapa zakat yang harus dikeluarkan masing-masing orang

Selain itu ada juga fitur informasi lembaga zakat yang berisi mengenai informasi lembaga-lembaga zakat terpercaya diwilayah Bandung raya terutama kotanya. Lalu yang terakhir adalah fitur layanan ambulan gratis yang merupakan salah satu fitur manfaat dari pengelolaan zakat itu sendiri. Kabarnya aplikasi ini akan makin diperbarui dan diperbanyak fiturnya seperti penambahan fitur bayar zakat secara online, fitur layanan counter pembayaran zakat terdekat, berita terkini soal penyaluran zakat dan infak serta banyak lainnya

Itulah aplikasi yang memudahkan kita untuk beramal lewat smartphone saja. Tinggal klik kita sudah bisa berzakat dan melakukan amal kebaikan dibulan suci ramadhan tanpa perlu khawatir ribet ataupun tertipu.

 

 

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Yang Menarik di Bulan Ini

To Top
×