Keuangan

Mau Gandakan Uang dengan Investasi? Pahami Jenis-Jenis Investasi yang Populer dan Banyak Digunakan di Indonesia

investasi populer di Indonesia

Selain menabung, investasi juga merupakan salah satu cara untuk menggandakan dana. Caranya, yakni dengan menempatkan dana di instrumen tertentu untuk memperoleh keuntungan. Ada beberapa jenis instrumen investasi di Indonesia yang lazim digunakan investor, guna untuk berinvestasi. Instrumen investasi ini bisa dibilang paling populer di Tanah Air, karena potensi returnnya cukup tinggi. Nah, bagi Anda seseorang yang masih awam soal investasi. Uang online merangkum jenis-jenis investasi yang populer dan banyak digunakan di Indonesia. Lalu, apa saja jenis-jenis investasi tersebut?  Yuk, simak ulasannya berikut ini.

  1. Investasi Saham

Salah satu jenis investasi yang banyak digemari oleh masyarakat, khususnya di Indonesia adalah saham. Jika Anda berinvestasi saham, berarti Anda sedang memiliki surat berharga yaitu bukti kepemilikan sebuah perusahaan. Namun sebelum Anda menjadi investor saham, Anda harus membuka rekening saham terlebih dahulu. Dari sini, Anda bisa memilih perusahaan sekuritas atau broker yang nantinya akan membantu Anda dalam membeli saham. Kelebihan dari investasi saham, yaitu bisa untung besar saat harga naik. Namun, investasi saham juga memiliki kekurangan dimana harganya sangat fluktuatif.

Investasi saham sangat cocok untuk jangka panjang, dan sangat didukung oleh pemerintah melalui programnya Yuk Nabung Saham

  1. Obligasi

Jenis investasi yang populer selanjutnya adalah obligasi. Obligasi merupakan surat utang jangka panjang yang diterbitkan pemerintah atau perusahaan dengan nilai nominal dan waktu jatuh tempo tertentu. Jika Anda menginvestasikan sejumlah dana di obligasi, artinya Anda sedang meminjamkan uang kepada pemerintah atau perusahaan. Jangan khawatir, karena nantinya instansi tersebut akan mengembalikan dana yang Anda pinjamkan beserta besaran bunganya. Selanjutnya pengembalian dana rutin dilakukan dalam jangka waktu tertentu misalnya per bulan, per tahun dan seterusnya. Saat jatuh tempo pun, Anda akan mendapatkan pokok investasi beserta bunga yang sudah ditetapkan. Untuk memulai investasi di obligasi, Anda harus membuka rekening melalui perusahaan sekuritas terlebih dahulu. Lalu, Anda bisa memilih jenis obligasi apa yang dinilai memiliki keuntungan besar. Kelebihan yang bisa didapatkan jika berinvestasi di obligasi, yakni return tetap dan bunga lebih besar dari bunga deposito. Dibalik kelebihannya, Anda juga harus berhati-hati terhadap kekurangan. Karena, obligasi memiliki kekurangan jangka waktu panjang dan kurang likuid.

  1. Deposito

Berikutnya, jenis investasi yang populer dan banyak diminati masyarakat di Indonesia yaitu deposito. Deposito, menjadi alternatif tabungan yang sudah tidak asing di telinga masyarakat Indonesia. Sebab, deposito memiliki keuntungan yang lebih tinggi dibandingkan tabungan biasa. Ketika berinvestasi di deposito, berarti Anda sedang menyimpan uang di bank yang penyetoran dan penarikannya hanya bisa dilakukan pada waktu tertentu. Jika Anda baru ingin mulai investasi di deposito, Anda harus datang ke bank untuk mengisi persyaratan dan menyetorkan sejumlah dana. Saat pertama kali meyetorkan dana, biasanya Anda harus menyetor dana minimal Rp 5 juta. Namun, hal ini tergantung kebijakan setiap bank karena bank memiliki kebijakan yang berbeda-beda. Anda akan mendapatkan keuntungan, apabila berinvestasi di deposito. Sebab, keuntungan yang dimiliki deposito yaitu aman dan stabil. Kekurangannya, dana hanya bisa ditarik sesuai kesepakatan dan return relatif kecil.

  1. Properti

Investasi properti, sedang digemari oleh para pemburu cuan. Karena nilai jualnya yang terus naik, maka menjadikan properti sebagai salah satu instrumen investasi yang menjanjikan. Bukan merupakan hal yang tidak mungkin, harga properti naik hingga dua kali lipat dari harga pembelian. Oleh karena itu, ketika Anda membeli beberapa jenis properti selanjutnya Anda bisa menjual kembali dengan harga yang lebih tinggi. Namun, untuk memulainya Anda akan membutuhkan dana yang cukup besar.Selain itu, investasi properti juga membutuhkan perawatan yang cukup ekstra.Meskipun demikian, investasi properti memiliki kelebihan yaitu potensi cuan yang besar dan bisa menjadi sumber pendapatan pasif.

  1. Emas

Terakhir, jenis investasi yang populer dan banyak diminati oleh masyarakat Indonesia adalah emas. Sama seperti investasi properti, harga emas juga selalu naik setiap tahunnya. Hal ini, tentu menjadi pilihan yang tepat untuk berinvestasi. Melihat kondisinya yang menguntungkan, maka banyak orang membeli emas terutama logam mulia untuk dijadikan investasi. Untuk memulainya, Anda harus membeli emas yang memiliki nilai jual tinggi. Ada banyak tempat untuk membeli emas, seperti outlet resmi PT Antam atau Pegadaian. Meskipun nilai emas memiliki likuiditas yang cukup tinggi dan harga yang stabil, namun kekurangannya cukup sulit dalam penyimpanan.

Itulah jenis instrumen investasi populer yang bisa Anda jadikan sebagai sumber untuk menambah kekayaan. Perlu Anda ketahui, investasi tidak hanya bisa membuat Anda untung tetapi juga buntung jika tidak bisa dikekola dengan baik. Maka dari itu, pelajari terlebih dahulu dengan sebaik mungkin agar investasi Anda aman dan jauh dari risiko yang merugikan.

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Yang Menarik di Bulan Ini

To Top
×