Tips

Mau Karier Berkembang di Tahun 2021? Jalankan Tips Berikut Ini!

tips-karir-2021

tips karir 2021/https://www.techrepublic.com/

Tahun baru 2021 sudah menyambangi kita. Dengan kondisi pandemi Covid-19 yang masih belum usai, membuat kita masih harus prihatin dan berhati-hati dalam melangkah. Tapi meski keadaan belum membaik, bukan berarti di tahun 2021 ini kita lantas tidak mau mengembangkan diri. Terutama buatmu yang meniti karier, maka pengembangan diri harus tetap bisa dijalankan dalam keadaan apapun. Tapi bagaimana caranya untuk bisa mengembangkan diri dan karier di tahun 2021 yang masih penuh dengan keterbatasan? Berikut beberapa tips yang bisa kamu jalankan.

  1. Dorong Diri Untuk Bekerja Profesional

Tips pertama yang bisa kamu jalankan untuk mengembangkan karier di tahun 2021 adalah mendorong diri untuk tetap bekerja profesional. Meski kamu diharuskan bekerja secara WFH (Work From Home) untuk meminimalisir penularan Covid-19, bukan berarti lantas kamu bekerja seenaknya. Namun justru karena bekerja di rumah secara WFH inilah menjadi momen di mana kamu harus bisa menunjukkan profesionalisme. Bekerjalah dengan sungguh-sungguh dengan meminta feedback atau umpan balik secara rutin pada manajer Anda untuk mengidentifikasi apa yang perlu dikembangkan agar bisa meningkatkan perusahaan.

  1. Perluas Jaringan

Jangan lupa untuk terus memperluas jaringan. Meski tidak bisa bertemu langsung, kamu bisa memperluas jaringan di masa wFH ini dengan cara virtual. Aktif saja di jejaring LinkedIn atau jaringan profesionalisme lain dan jangan lupa jalin hubungan agar jaringanmu semakin luas.

  1. Pererat Hubungan dengan Bos

Kamu memang perlu dekat dengan bos atau atasan bila ingin kariermu meningkat di tahun 2021 ini. Usaha ini bukanlah upaya untuk curang, tapi semua pemimpin perusahaan dulunya melakukan hal ini untuk memperbaiki kariernya. Apalagi bila kamu bekerja secara WFH, maka kamu tidak boleh kemudian melupakan upaya ini. Cara yang bisa kamu lakukan terkait tips kedua ini adalah dengan memahami gaya kerja pimpinan. Beberapa atasan memang ada yang memiliki komunikasi tertentu. Maka dari itu kamu yang ingin mempererat hubungan harus bisa memahami gaya kerja pimpinanmu tersebut.

  1. Tentukan Ekspetasi

Kamu yang ingin karier meningkat memang perlu membuat pencapaian lebih dibanding pekerja lain. Maka dari itu saat ingin naik karier kamu harus menetapkan ekspektasi atau target kerja lebih. Tanyakan saja pada atasan apa target perusahaan yang bisa kamu ambil. Bila memang kamu tidak bisa mengatahui dengan pasti keinginan atasan, maka tetapkan saja target ekspektasi pekerjaanmu. Pastikan kamu bisa membuat target dan ekspektasi yang lebih baik dibanding pekerja lain.

  1. Ikut Pelatihan Online

Terakhir, tips mengembangkan karier di tahun 2021 adalah dengan mengikuti beberapa pelatihan online. Untuk membuat diri lebih berkembang, kamu perlu meng-update diri. Atasan sendiri pastinya memiliki kriteria dan penghitungan tersendiri untuk menaikkan karier seorang karyawan. Salah satu hal yang sering menjadi pertimbangan atasan untuk menaikkan karier selain kinerja yang bagus adalah keahlian karyawan yang terus bertumbuh. Maka dari itu pengembangan diri melalui pelatihan atau workshop sesuai bidang akan sangat dibutuhkan dalam upaya memperbaiki karier. Nah karena tahun 2021 pandemi masih belum usai, maka hal ini harus dilakukan secara online. Untungnya saat ini sudah banyak platform di dunia maya yang menghadirkan pelatihan online untuk bisa kamu ikuti.

Demikianlah beberapa tips yang bisa kamu jalankan untuk meningkatkan atau mengembangkan karier di tahun 2021. Dengan menerapkan tips-tips tadi kamu akan mendapatkan solusi untuk bisa tetap bisa produktif dan juga menambah nilai diri meskipun harus menjalani WFH karena pandemi belum mereda.

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Yang Menarik di Bulan Ini

To Top
×